Ditahan KPK, Ketum PPP Pakai Rompi Oranye
Sabtu, 16 Maret 2019 - 14:01 WIB

Ketua Umum PPP Romahurmuziy dengan memakai rompi tahanan KPK berwarna oranye resmi menjadi tersangka dugaan suap pengisian jabatan pimpinan tinggi di Kementerian Agama (Kemenag).
RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Ketua Umum PPP Romahurmuziy ditahan KPK. Romahurmuziy mengenakan rompi tahanan KPK berwarna oranye.
Romahurmuziy dengan kacamata hitam keluar dari gedung KPK sekitar pukul 11.45 WIB, Sabtu (16/3/2019). Rommy sebelumnya ditangkap KPK pada Jumat (15/3) pagi di Surabaya.
Namun KPK belum menggelar jumpa pers soal OTT terkait dugaan suap pengisian jabatan. Juru bicara KPK sebelumnya menyebut status Romahurmuziy dan 5 orang lainnya yang ditangkap sudah ditentukan berdasarkan gelar perkara pagi tadi.
"Terkait dengan perkara, sebelum 24 jam berakhir pagi ini, KPK telah menentukan status hukum perkara dan orang-orang yang diamankan kemarin. Hasil dan barang bukti akan kami sampaikan pada konferensi pers," ujar Febri.
Sumber : BBS/Detik
Editor : Mohd Moralis
Berita Lainnya
Berita Terkait
- Satlantas Polres Kuansing Lakukan Penindakan Gakkum Edukatif
- Polri: Siapa Pun di Balik Hoaks Suara Tercoblos Akan Ditindak Tegas
- Giliran Bupati Herliyan Dimintai Keterangan
- Buser Tampan Berhasil Tangkap Tiga Pencuri Mobil Showroom
- Empat Pria di Bengkalis Ditangkap Polisi Akibat Pencurian Handphone
- Usai Salat Jumat Massa FPI Bergerak ke Kantor Facebook, 1.200 Polisi Siaga Amankan Demo