Ancaman Kane
Manchester (HR)-Manchester United akan berjuang mempertahankan posisi empat besar dari Tottenham Hotspur, tim yang menginginkan posisi elit tersebut. Minggu (15/03) esok keduanya bentrok di Old Trafford dalam rangkaian matchday 29.
Untuk pertandingan ini, United memiliki rekor yang cukup buruk mengingat mereka kalah di dua laga kandang liga terakhir melawan Spurs di Theatre of Dreams. Musim lalu, tim Setan Merah menyerah 2-1 dan semusim sebelumnya mereka tumbang 3-2 dari lawannya.
United sejatinya sempat mencatatkan 17 kemenangan dan tidak pernah kalah dari 22 pertandingan Liga Primer melawan Spurs, namun mereka tidak lagi menang dalam lima duel terakhir dengan mencatat tiga hasil imbang dan dua kekalahan.
Kubu lawan menjelang duel ini dengan motivasi tinggi, terlebih setelah mendulang dua kemenangan beruntun atas Swansea City dan Queens Park Rangers, yang mana disebut bek Federico Fazio sebagai respon ideal menyusul kekalahan di partai final Piala Liga dari Chelsea pada awal bulan ini.
“Memenangkan dua laga tersebut menjadi sangat penting untuk kepercayaan diri kami,” demikian Fazio di laman resmi Spurs. “Untuk memenangkan dua pertandingan tersebut setelah final Piala Liga jelas sangat penting dan kini kami ingin terus melaju.
“Kami berada di posisi yang bagus untuk bertahan dalam perburuan zona Eropa dan mungkin akan berada di atas sana sampai final musim ini. Kami bersaing dengan banyak tim bagus namun saya percaya diri.
“Tentu saja, kami memiliki laga yang sangat sulit di Manchester United, namun kami menjelang pertandingan tersebut dengan motivasi tinggi dan kami harus menang.”
Di lain pihak, kapten Wayne Rooney menggarisbawahi pentingnya untuk melupakan kekalahan dari Arsenal pada pertengahan pekan dan meminta timnya bersiap demi meraih poin penuh atas Spurs.
“Kekalahan [dari Arsenal] memang sulit untuk diterima, namun kami harus melupakannya dan bersiap untuk hari Minggu nanti,” demikian pemain 29 tahun itu kepada MUTV.
Untuk duel nanti, tim tuan rumah masih belum bisa menggunakan tenaga Robin van Persie (engkel) selagi ketersediaan Ashley Young (knock) yang masih menjadi tanda tanya.
Di lain pihak, bek Jonny Evans harus absen setelah menerima hukuman larangan bermain dari FA terkait aksi saling ludahnya dengan striker Newcastle United Papiss Cisse dan Angel di Maria yang juga absen menyusul pengusirannya di laga melawan Arsenal.
Dari kubu tamu, Spurs arahan Mauricio Pochettino tidak memiliki permasalahan berarti sebagaimana semua pemainnya tersedia untuk dimainkan, termasuk penyerang muda yang tengah on fire, Harry Kane.
Angel Di Maria jelas tidak bisa diturunkan karena terkena akumulasi kartu. Sedangkan Jonny Evans harus menjalani hukuman larangan bertanding akibat setelah saling ludah dengan Papiss Cisse.
Walau Robin van Persie masih dibelit cedera, sepertinya Falcao juga tidak akan langsung tampil dalam starting eleven.
Dalam delapan partai terakhir, The Red Devils berhasil meraup 16 poin meski performa mereka masih jadi bahan kritik. Tetapi bila mereka kalah atas Spurs, poin di klasemen akan sama-sama 53.
The Lilywhites menunjukkan reaksi yang bagus setelah terlempar dari Liga Europa dan tumbang di final League Cup. Dua laga terakhir Swansea dan QPR dihabisi.
Lima kemenangan dari tujuh laga terakhir di liga membuat Spurs tetap berada dalam persaingan merebut tempat di Liga Champions musim depan.
Mauricio Pochettino sendiri memiliki skuat yang tak banyak mengalami masalah fisik. Dan tentunya ia akan tetap berharap Harry Kane bisa menambah pundi-pundi golnya.
Kesulitan terutama yang dialami United adalah menemukan konsistensi permainan. Hal ini juga ditunjang dengan belu ditemukannya starting eleven terbaik oleh Louis van Gaal.
Sedikit keunggulan dimiliki oleh Tottenham karena permainan mereka lebih menyatu. Selain itu Tottenham akan datang dengan tekanan dan beban yang tak sebesar United.
Bermain tanpa tekanan akan banyak memengaruhi jalannya laga. Rooney sudah mulai tajam sedangkan Harry Kane seakan tak berhenti mencetak gol.(bln/gic/yuk)
Perkiraan Lineup
Man United
De Gea, Valencia, Smalling, Rojo, Shaw, Blind, Herrera, Januzaj, Fellaini, Young, Rooney.
Tottenham
Lloris, Walker, Dier, Vertonghen, Davies; Bentaleb, Mason; Chadli, Eriksen, Townsend; Kane.
Head to Head
28/12/14 Tottenham 0-0 Man United
02/01/14 Man United 1-2 Tottenham
01/12/13 Tottenham 2-2 Man United
20/01/13 Tottenham 1-1 Man United
29/09/12 Man United 2-3 Tottenham
Lima Laga Terakhir
Man United
10/03/15 : Man United 1-2 Arsenal
05/03/15 : Newcastle 0-1 Man United
28/02/15 : Man United 2-0 Sunderland
21/02/15 : Swansea 2-1 Man United
17/02/15 : Preston 1-3 Man United
Tottenham
07/03/15 : QPR 1-2 Tottenham
05/03/15 : Tottenham 3-2 Swansea
01/03/15 : Chelsea 2-0 Tottenham
27/02/15 : Fiorentina 2-0 Tottenham
22/02/15 : Tottenham 2-2 West Ham