DARI KARYAWAN BANK

Menes Buka Restoran

Menes Buka Restoran

Siapa sangka karyawan Bank Mandiri Pekanbaru yang kreatif ini setelah pensiun justru membuka restoran bernama Pitek Lanang. Pria kelahiran 4 September 1957 ini kalau bicara soal restorannya begitu semangat. Apalagi dia sendiri yang mendisign dan berkreasi sehingga lahirlah Resto & Cafe Pitek Lanang di Jalan Wahid Hasyim, Pekanbaru sejak Desember 2014 lalu.

"Berawal dari hobi, lama-kelamaan akhirnya terjung langsung untuk mendisgn dan menata seluruh Resto & Cafe Pitek Lanang ini," ujar Menes, Kamis (12/3).


Dikatakan pria berkacamata ini lagi, ide mendirikan restoran sebenarnya, karena melihat di Pekanbaru ini masyarakatnya hobi makan, sehingga ide mendirikan restoran muncul.

"Saya melihat masyarakat Pekanbaru hobi makan, sehingga ide mendirikan restoran ini muncul," ujar.

Pria kelahiran Purworejo ini mengatakan, Pitek Lanang ini merupakan alternatif lain bagi masyarakat Pekanabru untuk mencari menu-menu pilihan yang berkualitas, murah dan bis diambil sendiri. Sehingga mampu memanjakan selera konsumen dan bisa jadi tempat kongkow.

"Harapan kami semoga Pitek Lanang bisa menjadi tempat makan dan kondkow yang asyik bagi masyarakat Pekanbaru," ujarnya.(mel)