Korem 031/Wira Bima Gelar Bakti Sosial Operasi Bibir Sumbing
RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU – Korem 031/Wira Bima bekerjasama dengan Yayasan Smile Train Dan Rumah Sakit Prima menggelar bakti sosial operasi bibir sumbing secara gratis bagi masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan bakti sosial operasi bibir sumbing dibuka langsung oleh Danrem 031/Wira Bima yang diwakili oleh Pasi Wanwil Korem 031/Wira Bima, Mayor Kav Ibnu Yarsis Iskandar dan didampingi oleh Direktur Utama Rumah Sakit Prima Pekanbaru Irana Oktavia.
Dalam sambutan Danrem yang dibacakan Pasi Wanwil menyampaikan ucapan terima kasih kepada yayasan Smile Train dan Rumah Sakit Prima beserta semua pihak terkait yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut.
“Kegiatan bakti sosial operasi bibir sumbing yang kita laksanakan hari ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut hari juang kartika tahun 2018 dan merupakan wujud kepedulian TNI khususnya Korem 031/Wira Bima tentang pentingnya arti kesehatan bagi masyarakat," papar Danrem dalam sambutannya.
"Sekaligus sebagai bukti nyata dari nilai-nilai solidaritas kemanusiaan, sehingga akan semakin tumbuh rasa cinta kasih dan sikap saling menolong diantara kita tanpa membeda-bedakan suku, agama maupun golongan, karena berbuat baik seperti yang kita lakukan hari ini merupakan tindakan yang sangat mulia karena dapat menolong saudara-saudara kita yang kurang mampu, dengan mendapatkan pengobatan,” tambah Danrem.
Lebih lanjut Danrem 031/WB menyampaikan kepada segenap warga khususnya peserta operasi bibir sumbing, saya berharap dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya dan semoga kegiatan bakti sosial operasi katarak yang diselenggarakan ini dapat berjalan lancar.