Baiq Nuril Jatuh Pingsan Saat Ikut Aksi #SaveNuril

Baiq Nuril Jatuh Pingsan Saat Ikut Aksi #SaveNuril

RIAUMANDIRI.CO, MATARAM – Baiq Nuril Maknun, terpidana kasus Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) yang juga korban pelecehan oleh oknum mantan kepala sekolah, ikut dalam aksi solidaritas #SaveNuril, di Jalan Raya Udayana, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (18/11/2018). 

Di tengah aksi, perempuan berprofesi guru itu malah jatuh pingsan diduga karena kurang sehat.

Aksi solidaritas terhadap Baiq Nuril terus disuarakan. Di Kota Mataram, puluhan ibu-bu yang tergabung dalam aksi #SaveIbuNuril, mengelar aksi solidaritas menolak eksekusi Baiq Nuril, di Jalan Raya Udayana Kota Mataram.


Dalam aksi ini, Baiq Nuril sempat jatuh pigsan. Itu terjadi diduga karena kondisi kesehatannya yang mulai menurun, ditambah beban psikologis yang menimpanya, pascakeluarnya surat eksekusi oleh Kejaksaan Negeri Mataram, Sabtu 17 November 2018.

“Dia lagi kurang sehat ya. Apalagi karena kemarin keluar surat panggilan dari Kejaksaan Negeri itu,” kata suami Baiq Nuril, Isnaini yang juga hadir dalam aksi tersebut.

Koordinator Lapangan Aksi #SaveIbuNuril, Nurul Jannah mengatakan, aksi ini secara serentak dilakukan di sembilan kota di Indonesia, sebagai bentu perlawanan terhadap ketimpangan hukum di Indonesia.

“Ini sebenarnya aksi solidaritas yang dilakukan serentak di sembilan kota di Indonesia untuk menolak eksekusi terhadap Ibu Nuril. Ini sebagai bentuk perlawanan terhadap diskriminasi dan kekerasan yang dialami Ibu Nuril selama ini,” katanya.

Dalam aksi ini, para massa aksi mengumpulkan uang koin dengan menggunakan karung sampah. Selain itu, massa juga menandatangani surat petsisi agar eksekusi terhadap Nuril dibatalkan.

Untuk diketahui, Baiq Nuril didakwa melanggar UU ITE usai dilaporkan oleh mantan kepala sekolah tempatnya dulu mengajar berinisial M. Pasalnya, rekaman pembicaraannya yang berisi ucapan-ucapan tidak senonoh beredar luas di masyarakat pada 2015. M yang tidak terima rekaman itu beredar lantas melaporkan Baiq Nuril ke polisi.

Kendati sempat divonis bebas oleh Kejaksaan Pengadilan Negeri (PN) Mataram pada 2017, Baiq Nuril kembali harus menelan pil pahit lantaran MA memutuskan untuk memidanakannya selama enam bulan penjara dalam kasus yang sama.

Sejumlah pihak melihat, Baiq Nuril yang merupakan korban pelecehan tidak sepatutnya malah yang mendapat hukuman. Dukungan pun mengalir kepadanya lewat berbagai aksi yang dilakukan di media social maupun aksi solidaritas di sejumlah kota.