Terdapat 20 Pegawai Kemenkeu di Pesawat Lion Air yang Jatuh

Terdapat 20 Pegawai Kemenkeu di Pesawat Lion Air yang Jatuh

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Kasubdit Humas Ditjen Pajak Kementerian Keuangan, Ani Natalia mengatakan ada 20 orang pegawai Kementerian Keuangan yang menjadi penumpang pesawat Lion Air JT-610. Pesawat tersebut dinyatakan jatuh di perairan Karawang.

"So far data yang kami peroleh ada 20 nama pegawai Kementerian Keuangan yg ada di pesawat Lion Air JT 610," katanya kepada wartawan di Jakarta, Senin (29/10/2018).

Dari 20 penumpang tersebut, dia bilang 12 di antaranya merupakan pegawai Ditjen Pajak Kementerian Keuangan. Sebanyak 12 nama pegawai DJP yang ada di pesawat Lion Air JT 610 adalah pegawai KPP Pratama Pangkal Pinang dan KPP Pratama Bangka.


"Kami masih menunggu statement resmi. Doakan semua penumpang ditemukan selamat ya," ungkapnya.

Pesawat Lion Air JT-610 dinyatakan hilang kontak. Lion Air itu berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta pukul 06.20 WIB tujuan Pangkal Pinang. Kemudian mengalami lost contact pukul 06.33 WIB.