Hujan Deras di Tengah Laga Lawan Indonesia, Ini Candaan Pelatih Jepang

Hujan Deras di Tengah Laga Lawan Indonesia, Ini Candaan Pelatih Jepang

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Hujan deras turun di pertengahan laga tim nasional Indonesia U-19 lawan Jepang. Pelatih Jepang, Masanaga Kageyama, bergurau soal hal itu.

Indonesia kalah 0-2 dari Jepang dalam laga perempatfinal Piala Asia U-19 di Stadion Gelora Bung Karno, Ahad (28/10/2018) malam WIB. Gol-gol Jepang dicetak oleh Shunki Higashi dan Taisei Miyashiro.

Hujan deras sempat turun di awal babak kedua, yang pada saat itu Indonesia dalam posisi tertinggal 0-1. Di saat hujan, Indonesia mampu memberi banyak tekanan ke pertahanan tim 'Samurai Biru'.


Meski dalam situasi tertekan dalam permainan dan juga gemuruh suporter Indonesia, Jepang masih tetap fokus. Mereka akhirnya bisa menutup laga dengan kemenangan.

Soal hujan, Kageyama berseloroh kalau suporter Indonesia berdoa meminta hujan untuk menyulitkan Jepang.

"Kami merasakan tekanan dari penonton, tapi pemain sangat tenang. Di babak kedua Indonesia agresif, tapi pemain kami tetap tenang," kata Kageyama dalam konferensi pers usai laga.

"Selain itu, tiba-tiba hujan deras, petir, dan saya curiga ada yang berdoa untuk menurunkan hujan supaya Jepang kalah," sambungnya sambil tertawa.

Kekalahan dari Jepang di perempatfinal ini memastikan Indonesia gagal ke Piala Dunia U-20 di Polandia tahun depan. Empat semifinalis berhak mendapatkan tiket kejuaraan tersebut.