Jendi Persembahkan Emas untuk Korban Gempa Donggala
RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Perenang Jendi Pangabean menambah koleksi emas Indonesia di Asian Para Games 2018. Dia mempersembahkan emas itu untuk korban bencana Donggola.
Jendi tampil di nomor 100 meter gaya punggung kelas S9 atau tunadaksa di Stadion Akuatik, kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Kamis (11/10/2018). Dia tampil di bawah dukungan ribuan suporter Indonesia yang memadati tribune penonton.
Menghadapi tujuh perenang lainnya, Jendi mencatatkan waktu tercepat satu menit 07,45 detik. Dia berhak atas medali emas.
"Sesuai rencana meraih emas. Nanti dan besok dua nomor lagi. Mudah-mudahan bisa berikan yang terbaik lagi ke depan," kata Jendi, usai tanding.
"Terima kasih untuk seluruh masyarakat yang menyaksikan langsung pertandingan. Suporter hari ini luar biasa," ujar dia.
Jendi mempersembahkan medali emas kedua dari cabang akuatik ini untuk masyarakat Indonesia yang tengah mengalami bencana di Donggala.
"Semoga ini menjadi semangat masyarakat Indonesia untuk Donggala. Semoga ini menjadi tambahan motivasi untuk mereka. Karena kita di sini tak pernah berhenti untuk mendoakan mereka," ujar Jendi.