Ini Penyebab Cristiano Ronaldo Kembali Absen Bela Timnas Portugal
RIAUMANDIRI.CO, LISBON – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Portugal, Fernando Santos, mengungkapkan penyebab dirinya tidak memanggil Cristiano Ronaldo dalam dua jeda internasional ke depan yang akan dijalani Seleccao das Quinas –julukan Portugal. Santos menyebut tidak dipanggilnya Ronaldo atas permintaan sang pemain yang untuk sementara waktu ingin fokus membela Juventus.
Meminta istirahat untuk tidak membela Timnas Portugal bukanlah yang pertama bagi Ronaldo. Pada September 2018, pesepakbola 33 tahun itu juga menggunakan alasan yang sama, sehingga absen saat Portugal bermain 1-1 kontra Kroasia dan menang 1-0 atas Italia.
Mengingat sudah tak muda lagi, Ronaldo memang membutuhkan skala prioritas. Karena itu, berhubung Portugal tidak mengikuti turnamen besar setidaknya hingga awal tahun depan, Ronaldo memilih fokus membela Juventus.
Alhasil, Ronaldo akan absen saat Portugal tampil di jeda internasional yang berlangsung pada Oktober dan November 2018. Pada Oktober 2018, Portugal akan bertemu Polandia dan Skotlandia. Kemudian pada medio bulan depan, kampiun Piala Eropa 2016 akan bersua Italia dan Polandia.
“Tidak dipanggilnya Ronaldo merupakan persetujuan dari pemain dan Federasi Sepakbola Portugal. Kami telah memutuskan untuk tidak memanggil Ronaldo hingga dua jeda internasional ke depan,” kata Santos mengutip dari Football Italia, Jumat (5/10/2018).
Akan tetapi, Ronaldo tak bisa bersantai dalam jeda internasional kali ini, meski tidak membela Portugal. Sebab, Ronaldo saat ini terjangkit kasus dugaan pemerkosaan yang dilakukan kepada model asal Amerika Serikat (AS), Kathryn Mayorga. Isu di atas dilaporkan terjadi pada 2009, namun kepolisian kembali mengusut kasus tersebut baru-baru ini.