BOB Raih Penghargaan Subroto Award 2018

BOB Raih Penghargaan Subroto Award 2018

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - BOB PT BSP-Pertamina Hulu berhasil mengukir pestasi di Bidang Keselamatan Minyak dan Gas Bumi dengan meraih Subroto Award 2018, yang diserahkan langsung oleh Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignatius Jonan pada Malam Penganugerahan Subroto Award, Jumat (28/9/2018) malam, di XXI Ballroom Djakarta Theatre, Jakarta. Penghargaan ini diterima oleh GM BOB Riry Wurestya Hadi didampingi Manager QHHSE Abdullah Musa.

Subroto Award merupakan penghargaan yang diberikan secara rutin setiap tahun dalam rangka Hari Pertambangan Nasional ke-73 oleh Kementerian ESDM kepada individu, perusahaan dan stake holder yang dinilai memberikan kontribusi di bidang energi dan sumber daya mineral.


Penghargaan kepada BOB diberikan dalam Bidang Keselamatan Minyak dan Gas Bumi dalam kategori Tanpa Kehilangan Jam Kerja Sebagai Akibat Kecelakaan Patra Nirbhaya Karya Utama Adinugraha II, yang merupakan kategori penghargaan tertinggi di bidang keselamatan di sektor energi dan sumberdaya mineral.

Menteri ESDM dalam sambutannya menyampaikan apresiasi bagi pihak-pihak yang dinilai berhasil sesuai bidangnya, dengan mengutip sambutan tertulis Tokoh Pertambangan Nasional yang namanya diabadikan sebagai nama penghargaan tersebut.

"Terima kasih kepada penerima penghargaan piagam Subroto, terus berprestasi memberi sumbangsih tanpa pamrih kepada bangsa. Terus menginspirasi, jangan pernah lelah membangun bangsa. Untuk membawa Indonesia menjadi bangsa yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur serta sejahtera," kata Menteri.

Riry dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan, "Penghargaan Subroto Award kepada BOB adalah prestasi yang membanggakan dan patut disyukuri. Dan penghargaan tersebut adalah apresiasi bagi seluruh lapisan pekerja BOB, karena tidak lepas dari komitmen seluruh pekerja untuk selalu mengedepankan aspek safety dalam seluruh operasi migas BOB. Dan tentu saja penghargaan ini harus menjadikan BOB lebih baik lagi di kemudian hari".

Pada kesempatan ini, Riry juga mengucapkan terima kasih kepada semua pekerja di BOB, semua pemangku kebijakan, pemerintahaan daerah yang sudah men-support operasional BOB sehingga mendapat apresiasi dari Kementerian ESDM.

BOB sebagai entitas migas akan terus bekerja dan berkontribusi bagi kemajuan daerah, negara dan bangsa.