Supriati Niat Maju di Pilkada Kuansing

TELUK KUANTAN (HR)-Anggota DPRD Riau Hj Supriati mengaku berniat maju menjadi calon Bupati Kuansing pada Pilkada Desember 2015 mendatang. Niat tersebut disampaikannya, Selasa (10/3).Niat jelas ada maju di Pilkada Kuansing nanti,"ujar politisi Partai Golkar. Apabila nanti mendapatkan restu dari Partai Golkar, dirinya memiliki keyakinan mampu memikul amanah menjadi orang nomor satu di Kabupaten Kuansing.
Karena sepak terjang anggota DPRD Riau ini sudah dikenal namanya oleh masyarakat Kuansing dan Kabupaten Inhu terutama dalam memperjuangkan pembangunan untuk masyarakat. "Kalau memang dipercaya, kita ikuti saja seperti air yang mengalir,"katanya.
Niat sudah cukup lama diimpikan politisi senior perempuan dari Partai Golkar ini, saat ini menunggu restu dari partainya sendiri. Meskipun Golkar Kuansing sudah menyatakan mengusung Indra Putra dan Komperensi satu paket pada Pilkada Kuansing nantinya.
Sebagai politisi tentunya memiliki keinginan untuk siap dicalonkan maupun menjadi calon Bupati. Namun politisi senior yang dekat dengan semua kalangan ini menyerahkan sepenuhnya apabila nanti dicalonkan menjadi cabup Kuansing."Untuk maju tentu harus memiliki modal, ya kita ikuti saja seperti air yang mengalir,"katanya lagi. ***
Berita Lainnya
- Sejumlah Tokoh Masyarakat Dukung Keinginan Yulian Norwis Maju di Pilkada Meranti 2020
- Atasi Banjir Rob Butuh Rp300 M, Andi Rachman Komit Bantu Warga Dumai
- Mengaku Diusung PKB-Gerindra, Syamsurizal-Zaini Ismail Daftar ke KPU Riau
- Berikan Penghargaan, Ketua Bawaslu Riau: Peran Pers dalam Pengawasan Pemilu Sangat Penting
- Cawagub Rusli Effendi Maksimalkan Zakat untuk Entaskan Kemiskinan
- Jawaban Fraksi Golkar