Program Jumat Berbagi IWARA Sentuh 2 Kabupaten
RIAUMANDIRI.CO, PANGKALAN KERINCI – Berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan, menjadi tanggung jawab manusia sebagai makhluk sosial. Sadar akan hal tersebut, ibu-ibu yang berdomisili di Riau Kompleks, PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) Pangkalan Kerinci yang tergabung dalam Ikatan Wanita Riau Andalan (IWARA) kembali menggelar program Jumat Berbagi di Desa Lalang Kabung, Pangkalan Kerinci, Pelalawan dan Kampung Simpang Perak Jaya, Kerinci Kanan, Siak.
Ibu-Ibu IWARA membagikan kantong sembako untuk puluhan warga di dua kabupaten Pelalawan dan Siak, Jumat (21/9/2018). Sembako yang diberikan berupa beras, minyak, gula dan kebutuhan pokok lainnya.
Kepada Desa Lalang Kabung, Ilyas dan Penghulu Kampung Simpang Perak Jaya, Rubiman Zainuri menyampaikan apresiasi karena niat IWARA berbagi kepada sesama yang menunjukkan kepedulian dari ibu-ibu Riau Komplek RAPP.
"Kami bukan menilai dari isinya. Tapi kepedulian dari ibu-ibu kepada warga kami. Bantuan ini sangat bermanfaat untuk kami," ujar Rubiman.
Ketua IWARA, Azrina Rudi Fajar menjelaskan bahwa program Jumat Berbagi berupa pembagian sembako ini setiap minggu disalurkan.
“Program ini sudah berjalan tiga bulan, dan makin lama makin banyak penerimanya. Bantuan ini juga disalurkan kepada keluarga yang kurang mampu di Kerinci,” jelas Azrina. Pada mulanya, lanjut Azrina, bantuan dari IWARA diberikan kepada petugas kebersihan kompleks dan juga asisten rumah tangga.
Head of Empowerment Community Development (CD) RAPP, Sundari Berlian mengatakan kegiatan ini selaras dengan program perusahaan.
"Kami mendukung program IWARA sejak dulu. Karena program ini sangat baik dilakukan oleh karena mengurangi beban masyarajat di sekitar daerah operasional," tutupnya. (rls)