Kemdikbud RI Taja Pameran Kuliner dan Kerajinan Khas Kampar
RIAUMANDIRI.CO, BANGKINANG - Guna menggerakkan potensi dan pemberdayaan perempuan di Kabupaten Kampar, Pemkab Kampar melalui Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Kampar dan TP PKK Kabupaten Kampar bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia melalui Dirjen Pendidikan Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Depdikbud RI mengadakan pameran dan bazaar yang akan menampilkan produk unggulan Kampar pada Senin (27/8/2018) mendatang di Lapangan Pelajar Bangkinang.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Kampar, Santoso, saat dijumpai di Bangkinang, Kamis (23/8/2018).
"Kegiatan ini akan melibatkan sembilan dinas dan instansi terkait yang akan mengisi 80 stand yang disediakan oleh panitia, yang akan menampilkan produk-produk kuliner dan kerajinan unggulan Kampar yang berasal dari binaan TP PKK Kabupaten Kampar maupun binaan OPD di lingkungan Pemkab Kampar," ungkap Kadisdik.
Ia memaparkan, produk kuliner yang akan dipamerkan diantaranya makannan khas Kampar sperti palito daun, kerupuk ubi tujin, lopek bugi, dan sebagainya. Begitu juga penampilan kerajinan berupa tudung saji dan batik muara takus Kampar, anyaman, tanjak Kampar, produk anyaman lainnya maupun kerajinan dari masyarakat.
Ditambahkan Santoso bahwa program ini merupakan program pusat dalam pemberdayaan perempuan yang memiliki potensi tapi tidak bisa berbuat karena keterbatasan ekonomi keluarga. Melalui sharing program antara pusat dan daerah, sehingga kegiatan ini dapat terlaksana.
"Ini akan melibatkan Gerakan Pendidikan Pemberdayaan Perempuan Mandiri (GP3M), Pendidikan Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM), Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) dan Desa Vokasi, begitu juga dengan Unit Usaha Peningkatan Pendapatan Keluiarga (UP2K ) Binaan PKK Kampar, Dekranasda Kampar, dan binaan dari 9 dinas di Pemkab Kampar," ulas Kadis.
Diantara OPD yang terlibat diantaranya, Dinas Pendidikan dan Olahraga, Dinas Sosial, TP PKK Kampar, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A), Dinas Perindustrian, Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMKM, Dinas Pariwisata, Dinas Kominfo dan Persandian dan Dekransda Kabupaten Kampar yang telah memiliki binaan masing-masing.
"Mari kita hadiri dan ramaikan acara tersebut dalam upaya pemberdayaan perempuan di Kabupaten Kampar semoga melalui program ini kita dapat mewujudkan Kampar yang makin maju dan sejahtera sebagiaman yang kita cita-citakan," tutup Santoso.