Putra-Putri Purnawirawan dan ABRI Kampar Gelar Halal Bihalal
RIAUMANDIRI.CO, BANGKINANG - Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri ABRI (GM-FKPPI) Kabupaten Kampar menggelar halal bihalal di Aula Serbaguna Makodim 0313 KPR Jl. Sudirman, Kamis (12/7/2018).
Acara yang mengusung tema "Kita Tingkatkan Silaturahmi dan Kekompakan Generasi Muda FKPPI dengan Semua Unsur Lapisan Masyarakat dalam Membantu Tugas Pokok TNI/ Polri" ini dihadiri Penasehat Kehormatan FKPPI yang juga anggota DPRD Riau Andrian, Ketua GM-FKPPI Kampar Yoyok Raharjo, perwakilan Kodim dan Batalyon, pengurus cabang (PC) FKPPI Bengkalis, PC Pelalawan, PC Rokan Hilir, dan sejumlah OKP lainnya.
Dalam sambutannya Ketua GM FKPPI mengingatkan tugas pokok dan fungsi FKPPI serta mengingatkan FKPPI harus netral dalam menghadapi tahun-tahun politik.
Hal senada juga disampaikan Penasehat Kehormatan GM FKPPI Adriyan. Ia menilai semangat luar biasa dan kekompakan ditunjukkan anggota dan pengurus GM-FKPPI Kampar sehingga terselenggaranya kegiatan halal bi halal. Ia juga berharap semua anggota GM- FKPPI untuk bersinergi dan berbuat untuk masyarakat.
"Saya sebagai anggota DRPD Riau hanya memiliki dua tangan untuk berbuat membantu masyarakat, teman FKPPI memiliki banyak anggota, untuk itu mari kita jadikan FKPPI ladang berbuat kebajikan untuk bangsa dan negara salah satunya membantu tugas pokok TNI/ Polri," ungkap Adriyan.
Dirinya berharap kepengurusan baru GM-FKPPI membarikan warna yang baik untuk masyarakat, dengan melakukan kegiatan sosial untuk membantu masyarakat.
Reporter: Ari Amrizal
Editor: Rico Mardianto