FPI Laporkan Seorang Pejabat Pemkab Inhu ke Polisi

FPI Laporkan Seorang Pejabat Pemkab Inhu ke Polisi
RIAUMANDIRI.CO, RENGAT- Front Pembela Islam (FPI) Indragiri Hulu melaporkan Kepala Bagian Protokoler Pemkab Inhu Supandi ke polisi atas kasus dugaan ujaran kebencian.
 
Sebelumnya FPI berencana melaporkan Supandi pada Sabtu (7/4/2018), namun akhirnya FPI mempercepat membuat laporan ke Mapolres Inhu menjadi hari ini, Jumat (6/4/2018). 
 
Laporan tersebut dibuat langsung oleh Ketua Tanfidzi FPI Inhu Ali Fahmi Aziz didampingi kuasa hukumnya Dody Fernando. 
 
Usai membuat laporan, Ali Fahmi Aziz didampingi kuasa hukumnya Dody Fernando memebenarkan laporan tersebut. 
 
"Benar, laporan resmi atas dugaan ujaran kebencian berbau SARA yang dilakukan Supandi sudah resmi dilaporkan ke Mapolres Inhu," ujarnya. 
 
Dia menjelaskan, dalam laporan tersebut disebutkan bahwa perkara dugaan ujaran kebencian berbau SARA yang dilakukan Supandi pada 4 April 2018 sekitar pukul 22.21 WIB. Menurutnya, dugaan ujaran kebencian itu dilakukan melalui akun Facebook atas nama Supandi.
 
Ali Fahmi berpendapat, pada postingan di akun Supandi tersebut mengandung ujaran kebencian berbau SARA. "Buktinya banyak tanggapan warga terhadap status yang dibuatnya. Bahkan, akibat status tersebut berdampak kepada gejolak warga," sebutnya. 
 
Ali Fahmi Aziz berharap penyidik memproses kasus ini secepatnya, sehingga gejolak di tengah masyarakat dapat diredam.
 
Laporan ini dibuat lebih awal, kata Ali Fahmi, bertujuan agar tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan. 
 
Dengan perwakilan anggota FPI membuat laporan ini, menurut Ali Fahmi, untuk menjaga situasi kondusif. "Kami tidak mau merepotkan polisi dengan kehadiran ratusan anggota FPI dan atas nama FPI mengucapkan terima kasih atas pelayanan yang diberikan Polres Inhu," terangnya.
 
Sementara Kabag Protokoler Pemkab Inhu Supandi ketika dikonfirmasi mengaku belum mengetahui tentang dirinya dilaporkan ke polisi oleh FPI. Namun demikian, dirinya mengaku tetap kooperatif jika ada pemanggilan. 
 
"FPI juga saudara-saudara saya dan saya juga bersedia masuk untuk bergabung dengan FPI," ujarnya singkat.
 
 
Reporter: Eka Buana Putra
Editor: Rico Mardianto