Empat Bakal Calon Gubri-Wagubri Lolos Tes Kesehatan

Empat Bakal Calon Gubri-Wagubri Lolos Tes Kesehatan
RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Empat pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau yang mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2018 dipastikan telah memenuhi syarat kesehatan.
 
Dikatakan Komisioner KPU Riau, Ilham M Yasir, proses pemeriksaan kesehatan dilakukan tim yang terdiri dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Himpunan Psikolog Indonesia (Himpsi) dan Badan Narkotika Nasional (BNN). Pemeriksaan dilakukan selama dua hari pada 12-13 Januari 2018.
 
"Tadi malam sudah kami buka (hasil pemeriksaan kesehatan yang diserahkan tim pemeriksa kesehatan), dan langsung diplenokan. Hasilnya, keempat pasangan calon memenuhi syarat untuk bidang kesehatan," ungkap Ilham M Yasir seraya mengatakan hasil pemeriksaan kesehatan itu telah disampaikan ke masing-masing bapaslon, Rabu (17/1/2018).
 
Diterangkan Ilham, pada pelaksanaan Pilkada kali ini, ada teknis terbaru dalam pemeriksaan kesehatan. Di mana, pemeriksaan kesehatan digabung semuanya menjadi satu, dan dipusatkan di Rumah Sakit Umum (RSUD) Arifin Achmad Pekanbaru.
 
"Kalau ada satu poin tidak lolos, maka akan menggugurkan keseluruhan tes tersebut, dan dinyatakan tidak memenuhi syarat. Tapi hasil pemeriksaan kesehatan yang dilakukan diputuskan keempat bapaslon dinyatakan sehat jasmani dan rohani," tegas Ilham. ***
 
 
Reporter : Dodi Ferdian
Editor     : Mohd Moralis