Panen Padi di Siak Kecil, Plt Sekda Bengkalis: Ini Harus Silanjutkan
RIAUMANDIRI.CO, SIAK KECIL - Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah (Plt Sekda) Bengkalis, H Arianto menghadiri acara panen padi perdana di Dusun Pendamai, Desa Tanjung Belit, Kecamatan Siak Kecil, Kamis (11/1/2018).
Seluas 75 hektar lahan padi yang dipanen dilakukan pemotongan secara simbolis oleh Plt Sekda, H Arianto didampingi Camat Siak Kecil Mulyadi, Kepala Desa Tanjung Belit Joko Margono, Babinsa dan sejumlah masyarakat Desa Tanjung Belit.
Dalam arahannya, Arianto mengatakan, panen raya padi ini harus dilanjutkan, karena merupakan salah satu penunjang perekonomian masyarakat, khususnya di Kecamatan tersebut.
"Panen raya ini harus dilaksanakan secara berkelanjutan dan berkesinambungan. Jangan berhenti sampai disini saja, lanjutkan. Semua ini untuk penunjang perekonomian masyarakat di Kecamatan Siak Kecil ini," imbuh Arianto.
Arianto yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pertanian itu juga mengutarakan, dengan dilaksanakan panen raya ini, selaras dengan pencapaian visi-misi Kabupaten Bengkalis.
"Kegiatan ini juga sebagai pencapaian visi misi Kabupaten Bengkalis, yakni gerbang laksamana dengan fokus menjadikan kecamatan Siak Kecil sebagai kawasan pertanian, dan pundi-pundi keberhasilan itu mulai nampak," imbuh Plt Sekda.
Dibagian lain, Arianto berharap,dengan panen raya ini dapat menjadi salah satu upaya untuk memperkuat kertahanan pangan khususnya di Kecamtan Siak Kecil.man
Reporter: Usman
Editor: Nandra F Piliang