Malam Tahun Baru, Warga Rohul Pilih ke Masjid Agung
RIAUMANDIRI.CO, PASIRPENGARAIAN - Perayaan pergantian tahun baru 2018 di kabupaten Rokan Hulu jauh dari kegiatan euforia serta pesta kembang Api. Pasalnya pemerintah setempat telah menyerukan warganya agar mengisi momen pergantian tahun dengan kegiatan keagamaan.
Di ibukota Kabupaten Rokan Hulu, Pasirpengaraian, pemerintah setempat menggelar kegiatan Tabligh Akbar, Dizikir serta do”a bersama di masjid Agung Islamic Center Rokan Hulu, Minggu (31/12/2017).
Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Rohul H.Sukiman, Kapolres AKBP Yusuf Rahmanto, Ketua LAMR H. Zulyadaini, Kepala Dinas Badan Dan Kantor di lingkungan Pemkab Rohul, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta ribuan masyarakat, serta pengunjung dari luar daerah.
Dalam kegiatan tabligh akbar tersebut, Wakil Bupati Rohul Sukiman, bersama ribuan jemaah tampak kusuk melakukan kegiatan zikir serta mendegarkan tausiah agama dari pakar hadist, Mustafa Umar. Mantan Dandim Ihnil itu, juga menyerahkan hadiah kepada pemenang festival hadroh, serta santunan kepada 800 anak yatim senilai 240 juta rupiah.
Dalam sambutanya, Sukiman mengatakan, Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu memang menghimbau warganya agar mengisi perayaan tahun baru dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat. Pasalnya, dari pengalaman selama ini, perayaan tahun baru kerap kali dijadikan ajang untuk melakukan kegiatan negatif, serta bertentangan dengan norma ketimuran bangsa.
"Malam pergantian tahun ini gak usah dibuat acara yang kurang bermanfaat, seperti pesta kembang api, pesta minum-minuman apalagi pesta narkoba," katanya.
Sukiman mengungkapkan, mengisi malam pergantian tahun ini dengan kegiatan positif, tentunya akan memberikan hal yang positif juga di 2018 bagi Rohul. Dirinya berharap, acara tabligh akbar yang dilaksanakan pemkab Rohul dan masyarakat ini akan berdampak pada kemajuan daerah itu di tahun 2018.
"Kita mengharapkan berkah dari Allah, SWT. Semoga di 2018, allah, SWT, bisa memberikan berkah yang banyak bagi pemkab Rohul dan masyarakatnya," harap Sukiman.
Tidak adanya, pesta perayaan berlibhan dalam menyambut tahun baru 2018 di kabupaten Rokan Hulu, tidak lepas dari himbauan Wakil Bupati, melalui para camat kepada masyarakat. dalam himbauan itu, pemerintah menghimbau agar warganya merayakan pergantian tahun dengan beribadah/ serta tidak merayakanya dengan pesta kembang api, hura-hura dan mabuk-mabukan.(humas/gus)
Editor: Nandra F Piliang