Kunker di Kecamatan Tampan, Pekanbaru

Atasi Masalah Sampah, Sayed Abubakar Serahkan Bantuan Motor Sampah

Atasi Masalah Sampah, Sayed Abubakar Serahkan Bantuan Motor Sampah
RIAUMANDIRI.co, PEKANBARU - Anggota DPR RI Daerah Pemilihan Riau, Sayed Abubakar A Assegaf, kembali mengunjungi masyarakat di daerah pemilihannya. Kali ini Sayed Abubakar melakukan kunjungan kerja di Kelurahan Sialang Munggu, Kecamatan Tampan, Kota Pekanbaru.
 
Kunjungan kerja (kunker) di daerah pemilihan (dapil) yang digelar, Jumat (6/10/2017) ini, merupakan kegiatan Rumah Aspirasi sekaligus penyerahan bantuan motor sampah dari Sayed Abubakar.
 
Turut hadir dalam acara ini anggota DPRD Kota Pekanbaru Pangkat Purba, SH, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Tampan, Liswarti, Lurah Sialang Munggu Tapip Suhadi, RT, RW, LPM dan ratusan warga Kelurahan Sialang Munggu. 
 
Sekcam Tampan Liswarti dalam sambutannya di hadapan Sayed dan ratusan warga, mengatakan, Kecamatan Tampan merupakan daerah yang memiliki penduduk terpadat di Kota Pekanbaru, dengan jumlah penduduk mencapai 240.000 jiwa yang tersebar di 416 RT.
 
 
 
 
"Kedatangan pak Sayed, anggota DPR RI asal Riau ke daerah kami, membuat kami senang dan bangga. Saya ucapkan terima kasih atas kunjungan dan bantuan motor sampah dari bapak," kata Sekcam.
 
Hal senada juga disampaikan Lurah Sialang Munggu, Tapip Suhadi.
 
"Terima kasih atas bantuan motor sampahnya pak Sayed. Ini sangat membantu kami dalam mengatasi sampah di Kelurahan Sialang Munggu," tegasnya. 
 
Sementara itu, Sayed dalam sambutannya mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya atas penyambutan yang luar biasa dari aparatur pemerintah dan masyarakat di Kelurahan Sialang Munggu.
 
 
 
 
"Sebagai anggota komisi VII DPR RI Fraksi Demokrat Dapil Riau, saya ditugaskan untuk menjumpai dan silaturahmi dengan konstituen di Dapil. 
 
Tujuannya untuk menyerap aspirasi dan memperjuangkannya ke pusat untuk kesejahteraan masyarakat Kota Pekanbaru khususnya dan Riau umumnya," ujarnya.
 
Dalam kesempatan ini Sayed menyampaikan, sudah banyak program yang dia bawa ke Riau, seperti, Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS), sumur bor artesis, PLTS Terpusat, Solar Home System, dan motor sampah, di beberapa kabupaten dan kota di Riau.
 
Politisi Demokrat ini mengatakan, sebagai anggota Komisi VII, ia bermitra dengan tiga kementrian ESDM, LHK RI, Riset Dikti dan 12 lembaga setingkat kementerian.
 
Program kementerian, katanya, cukup banyak yang sudah dibawa pihaknya ke Riau, seperti Beasiswa Bidikmisi untuk keluarga kurang mampu yang anak-anaknya ingin  kuliah di perguruan tinggi. 
 
 
 
 
"Makanya saya selalu ingin bertemu langsung dengan bapak-ibu sehingga saya mengetahui persoalan dan permasalahan yang harus saya perjuangkan ke pusat. Kali ini saya memberikan bantuan motor sampah tujuannya untuk membantu persoalan sampah sehingga dapat mengatasi banjir di Kota Pekanbaru bila hujan tiba," jelasnya.
 
"Lingkungan kita perlu dijaga dan sampah-sampah jangan dibuang sembarangan yang dapat merusak lingkungan dan menghambat aliran air sehingga menyebabkan terjadinya banjir," tegas Sayed.
 
Dalam kesempatan itu, juga dibuka sesi dialog dengan warga. 
 
 
 
 
Momen ini dimanfaatkan warga untuk menyampaikan aspirasinya. Di antaranya disampaikan Sucipto, RT 17 Sialang Munggu. 
 
Ia mengharapkan pemerintah segera mengatasi persoalan banjir di Kecamatan Tampan ketika hujan turun. 
 
Warga lainnya, Jhon Hendri, mengharapkan bantuan Beasiswa Bidikmisi untuk keluarga kurang mampu.
 
Menyikapi aspirasi tersebut Sayed mengharapkan warga membuat permohonan sehingga dirinya bisa memperjuangkan ke pusat melalui dana APBN. 
 
Di akhir acara dilakukan penyerahan bantuan motor sampah secara simbolis dan paket sembako oleh Sayed Abubakar serta sesi foto bersama. (rls/ral)