Romaria dan Bastian Steel Meriahkan Puncak Avanza Fest 2017

Romaria dan Bastian Steel Meriahkan Puncak Avanza Fest 2017

RIAUMANDIRI.co, PEKANBARU - Sebagai acara lanjutan sekaligus memberikan apresiasi bagi para pengguna Zvanza di Riau, PT Agung Toyota kembali menggelar puncak acara Avanza Fest 2017 yang digelar Ahad (24/9/2017) di Taman Rekreasi Alam Mayang.

Berbagai perlombaan turut memeriahkan acara puncak Avanza Fest, dengan melibatkan seluruh showroom Agung Toyota yang ada di Riau.

Penampilan dua kakak beradik, yang merupakan artis ibukota di Jakarta, Romaria dan Bastian Steel turut memberikan energi kebahagiaan dalam penutupan acara tersebut.

Dikatakan GM Regional Agung Toyota Wilayah Barat, Himawan W Wardana didampingi Deputi Regional Manager Wilayah Barat Agung Toyota, Mahmud Fauzi bahwa puncak acara ini adalah penghargaan Toyota kepada seluruh pengguna Avanza, sekaligus sebagai momen silaturahmi dengan seluruh keluarga besar Agung Toyota.

Dalam momen ini, digelar 10 rangkaian kegiatan, yakni lomba mewarnai, menggambar, Avanza mencari bakat, edukasi taman lalu lintas, parade test drive, uji emisi gratis, program tukar tambah mobil menarik dan juga fasilitas check up gratis untuk 21 item kondisi mobil.

"Untuk perlombaan merupakan perwakilan dari masing-masing showroom dengan memperebutkan hadiah jutaan rupiah," ujar Himawan.

Dijelaskannya, dari perlombaan yang digelar tersebut seperti lomba mewarnai, menggambar dan Avanza mencari bakat ini telah menjadi agenda Agung Toyota sebagai apresiasi bagi keluarga besar Toyota yang telah mempercayakan kendaraan keluarganya kepada Toyota khususnya Avanza.

"Dengan digelarnya lomba seperti ini, pastinya akan meningkatkan jalinan silaturahim konsumen bersama keluarga besar agung toyota sehingga kehadiran toyota akan selalu memberikan manfaat," paparnya.

Sementara itu, ditambahkan Mahmud, event Avanza Fest ini sendiri dimulai dengan Avanza Bakti untuk Nusa yang digelar Kamis (17/8/2017) lalu.

 

Berbagai komunitas Avanza yang dinaungi Agung Toyota seperti AXIC, AVOID, ARC hingga Velozity ikut menjemput para veteran dari markas LVRI Riau untuk diajak makan bersama dan silaturahmi di Sultan Resto serta lomba mewarnai, menggambar dan Avanza mencari bakat di 10 cabang Agung Toyota.

Di akhir acara, penampilan Romaria dan Bastian terlihat menghipnotis para peserta dan pengunjung yang ada disekitar. Dengan menyanyikan masing- masing 5 lagu, di antaranya, Malu Sama Kucing dan juga Takkan Menyerah, seluruh pengunjung tampak begitu antusias untuk ikut bernyanyi. ***


Reporter    : Renny Rahayu
Editor         : Mohd Moralis