Ponpes Muallimin Juarai Cerdas Cermat se-Kabupaten Kampar

Ponpes Muallimin Juarai Cerdas Cermat se-Kabupaten Kampar

RIAUMANDIRI.co, BANGKINANG KOTA - Tiga orang santri Pondok Pesantren Muallimin berhasil menyabet Juara 1 Cerdas Cermat Antar SMA sederajat yang digelar Ponpes Darul Fatah Tratak Padang, Kecamtan Kampar Utara, Kabupaten Kampar, Riau.

Ketiga santri yang berhasil mengharumkan nama pondok mereka adalah Hendri Syaputra Kelas V IPA sebagai juru bicara, Nini Afriani, dan Riska Indah Julita Kelas VI IPA. Muallimin menjadi satu-satunya Ponpes yang lolos hingga ke final dan juara di ajang tersebut.

"Penyisihan hari Sabtu 16 September, finalnya hari Ahad, Alhamdulillah kita bisa juara, unggul dari empat grup lainnya, seperti grup A dari Daarun Nadhah, Sabil Assalam grup B, Grup D dan E dari tuan rumah Darul Fatah. Pembagian hadiahnya Kamis mendatang," ujar Hendri saat ditemui di Ponpes Muallimin, Selasa (19/9/2017).

Seperti tak mau ketinggalan mengukir prestasi, Santri MTs Muallimin juga berhasil mengikuti jejak seniornya di MA dengan meraih juara III tingkat MTs di ajang yang sama.

"Di tingkat MTs, anak kita berhasil meraih juara tiga, mereka adalah Sari Khiarunnisa Kelas III B sebagai jubir, Syaifidah umarul Muslimah III B dan Akil Abdul Hamid II A," terang Guru Pembimbing, Ustad Arifin, SPdi.

Selain berhasil mengharumkan nama Ponpes di ajang akademik, lanjut Ustad Arifin, anak didiknya juga berhasil berkiprah di bidang olahraga di ajang Semarak I Muharam tersebut yang diikuti oleh sekolah umum dan pesantren se-Kabupaten Kampar tersebut.

 "Di ajang olahraga tenis meja, anak kita Tania berhasil juara II, tingkat MTs, Putri Erisma Indah Juara II Putri tingkat MA dan MA Putra, anak kita meraih juara III atas nama Raihan Akil dari kelas III A," ulas Arifin.

Sementara itu, Kepala Ponpes Muallimin, Ustad Zakaria Yahya, MPd menjelaskan pihaknya sangat berbangga hati dan mengucapkan selamat kepada anak didiknya yang sudah berhasil mengharumkan nama Pondok.

Ia juga mengungkapkan apa yang diraih oleh anak didiknya merupakan hasil ketekunan santri dalam menuntut ilmu serta keberhasilan program yang sudah diterapkan di Pondok Pesantren Muallimin.

"Alhamdulillah, berkat ketekunan santri dan berjalannya program anak-anak kita berhasil berprestasi, kami di Ponpes ini mempunyai target untuk pengembangan bakat dan minat anak sehingga kita punya pengembangan estrakulikuler setiap sore," ungkap Pimpinan Pondok yang memiliki 600 orang santri ini.

Berbagai kegiatan ekstra kurikuler telah diterapkan di Muallimin di bidang seni dan olahraga serta bidang akademik, seperti fahmil Quran, pidato bahasa Arab dan inggris, tahfiz dan kaligrafi.

"Di bidang olahraga seperti voli, badminton, tapak suci. Di semester yang akan datang, kita menerapkan Olimpiade Matematika dan Sains. Dari kegiatan tersebut santri kita berhasil mengukir prestasi di berbagai bidang, baik di tingkat regional maupun nasional," beber alumni Daarun Nadhah ini.

"Di ajang Aksioma beberapa waktu lalu berhasil meraih juara 2 tenis menja, juara kaligrafi Putri. Ditingkat nasional kita meraih juara 3 Pospenas di Banten 2016 lalu, serta tahun 2014 kita mewakili Riau ke Provinsi Gorontalo di cabang tenis meja dan voli," pungkasnya. ***
 

Reporter: Ari Amrizal