FKUB Rohul Gelar Pertemuan Tokoh Lintas Agama
PASIR PENGARAIAN(HR)- Forum Komunikasi Umat Beragama Kabupaten Rohul menggelar pertemuan moderat untuk mencegah berkembangnya ajaran radikalisme di Kabupaten Seribu Suluk.
Acara yang dilaksanakan, Kamis (26/2), di Hotel Gelora Bakti berjumlah 60 orang yang terdiri dari tokoh lintas agama yakni Islam, Katolik, Protestan dan ormas Islam yang ada di Rohul.
Pertemuan ini menghadirkan naraaumber Kemenag Rohul, FKUB dan MUI Rohul. Dijelaskan Ketua FKUB Rohul Yulisman menyampaikan, tujuan dilaksanakannya pertemuan ini untuk mencegah masuknya ajaran radikalisme di Kabupaten Rohul. Karena ajaran tersebut sangat bertentangan dengan agama yang ada di Rohul.
"Kendati ajaran radikalisme tersebut belum masuk ke Rohul, kita harus antisipasinya sebelum terlambat.
Kita berharap, pada seluruh tokoh agama untuk menyampaikan ajaran agama secara benar dan sesuai dengan aturan yang ada," tegasnya.
Ditambahkan Yuslisman, mengingat pembangunan keagamaan di Rohul cukup banyak dilaksanakan saat ini, maka tokoh agama diminta berpartisipasi mensukseskannya.
Hal ini ditandai dengan berdirinya Pondok Pesantren Tahfiz Quran, Sekolah Tinggi Ilmu Alquran, perpustakaan digital berbasis agama dan lain sebagainya.
Setelah dilakukan pertemuan dihasilkan beberapa item rekomendasi yang akan disampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Rohul.
Di antaranya radikalisme agama di Rohul, menciptakan suasana sejuk, aman dan damai dalam menyampaikan informasi agama.
FKUB mendukung Rohul sebagai pusat pendidikan serta menjadikan Rohul pilot project kabupaten yang damai, melakukan dialog lintas agama untuk kalangan pemuda dan tokoh agama secara intensif. (yus)