Mobil Super Honda Tiba di Jakarta
Selasa, 01 Agustus 2017 - 13:29 WIB

Honda NSX
RIAUMANDIRI.CO - Mobil super Honda yang disebut Honda NSX atau Acura NSX (di pasar Amerika) tiba-tiba muncul di Jakarta. Mobil berkelir merah itu terlihat tengah digendong dan diparkir di sebuah bengkel.
Dari foto-foto beredar, Selasa (01/08), mobil terlihat bersanding dengan mobil-mobil eksotis keluaran BMW, Porsche dan Mercedes-Benz.
Belum diketahui siapa pemilik mobil yang pasti foto-foto ini sudah beredar luas di kalangan komunitas pencinta mobil sport, rata-rata mereka terkejut dengan kedatangan mobil. "Futuristik banget nih mobilnya, tapi kayaknya mahal banget ya," ujar pria pencinta mobil sport yang mengirimkan foto ini ke detikOto.
Di Amerika mobil dijual seharga Rp 2 miliar lebih. NSX merupakan mobil super yang menawarkan mesin hybrid. Mesin konvensional V6 bensin twin turbo dipadukan dengan motor listrik. Sehingga bisa membuat NSX memiliki tenaga 573 daya kuda. dan torsi mencapai 476 lb-ft. Berkat sistem hybridnya mobil bisa berlari sampai 307 km/jam. (odc/van)
Berita Lainnya
Berita Terkait
- Pemerintah Harus Bersatu Berantas Kasus TPPO dan Narkoba
- Sekolah Jual Buku Paket, Komisi X DPR: Harus Transparan
- BKSAP DPR Berharap Indonesia dan Swedia Perbanyak Kolaborasi
- Komisi II DPR Setujui Pagu Anggaran Kemendagri, BNPP, DKPP dan OIKN
- Satelit Telkom 3S Bakal Beroperasi April 2017
- BKSAP DPR Dorong Percepatan I-EU CEPA, Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Isu Strategis