Pendingin Udara Menyala Saat Tidur, Apa Efeknya bagi Tubuh?

Pendingin Udara Menyala Saat Tidur, Apa Efeknya bagi Tubuh?

RIAUMANDIRI.co - Pendingin udara alias AC kini bukan barang mewah lagi. Banyak rumah kini sudah memilikinya. Nah biasanya, AC dinyalakan ketika menjelang tidur sehingga individu bisa terlelap tanpa perlu kepanasan.

Namun sebenarnya ada dampak yang terjadi pada tubuh saat tidur dengan menyalakan pendingin udara. Mulai dari kekurangan udara segar hingga kulit kering. Selengkapnya seperti mengutip Times of India, Kamis (13/07).

1. Udara segar terbatas

Ventilasi yang tertutup selama AC menyala membuat tidak ada pertukaran udara dalam ruangan tersebut. Ketika udara segar terbatas, ini menyebabkan seseorang jadi merasa kelelahan terus-menerus.

2. Kedinginan

Ketika tubuh berada pada suhu yang tidak nyaman alias kedinginan bisa menyebabkan nyeri pada tulang dan otot-otot.

3. Kulit kering

Paparan dingin AC dalam jangka panjang memicu kerusakan kulit dan rambut karena AC menyerap kelembapan ruangan.

"Pendingin udara menarik kelembapan dari kulit sehingga menyebabkan kulit kering. Jika dibiarkan kering, bisa merusak lapisan kulit paling dalam," seperti dipaparkan dermatolog Rajan TD.(hlc/van)