Bupati Suyatno: Jangan Jual Lahan
BAGANSIAPIAPI (RIAUMANDIRI.co) - Bupati Rokan Hilir, H Suyatno mengintruksikan kepada para Datuk, Penghulu, dan masyatakat agar tidak menjual lahan atau hutan di wilayah Rohil.
"Jangan tergiur dengan yang namanya jual beli lahan dan hutan. Ini akan berdampak kepada pelanggaran hukum. Tugas kita hanya melayani masyarakat," Kata Suyatno, Ahad (16/4)
Menurutnya, semua ini dilakukan demi kepentingan bersama dalam meningkatkan roda pembangunan di daerah itu. Apalagi saat ini masuk musim kemarau yang dapat mengakibatkan kebarakan hutan dan lahan.
Semua perangkat desa di Rohil diminta proaktif menjaga lingkungan, agar terhindar dari karhutla. Disamping itu, Bupati juga berpesan kepada para Camat se Rohil untuk melakukan pengawasan terhadap perangkat desa, maupun wilayah terutama daerah yang rawan kebakaran.
"Mari kita jaga hutan Rohil agar terbebas dari karlahut," imbuh Suyatno.
Baca juga di Koran Haluan Riau edisi 17 April 2017
Reporter: Jhoni Rohil
Editor: Nandra F Piliang