Hollande: Prancis-RI, Kekuatan Besar Demokrasi

Hollande: Prancis-RI, Kekuatan Besar Demokrasi
Jakarta (riaumandiri.co)-Presiden Prancis Francois Hollande melakukan kunjungan kenegaraan dan bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka. Hollande mengaku senang dan memuji Indonesia.
 
Hollande mengatakan ini merupakan kunjungan pertama Presiden Prancis sejak 30 tahun lalu. Hollande mengatakan ini merupakan kunjungan penuh tanggung jawab karena kedua negara baginya merupakan kekuatan besar demokrasi.
 
"Terima kasih atas penerimaannya yang merupakan pertama kalinya setelah 30 tahun ada seorang kepala negara Prancis yang berkunjung. Merupakan kehormatan sekaligus tanggung jawab karena kedua negara kita merupakan kekuatan besar demokrasi," kata Hollande di Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Rabu (29/3).
 
Berbagai hal dibahas dalam pertemuan tersebut. Pertama, Hollande mengatakan kedua negara membahas soal Forum G20. Selain itu, dia juga mengatakan negaranya menerima dengan baik kehadiran pasukan perdamaian Indonesia di Libanon.
 
"Kita mengadakan (pembicaraan-red) dalam rangka Forum G20. Saya menerima dengan baik adanya pasukan perdamaian Indonesia di Libanon. Sehingga komitmen kita berdua adalah komitmen global. Melalui perundingan, konflik bisa diselesaikan," katanya.
 
"Dan kita ingin memperdalam kemitraan tersebut melalui sejumlah persetujuan yang ditandatangani hari ini, di antaranya di bidang perikanan, prasarana transportasi dan yang bersangkutan dengan energi terbarukan," tambahnya. (dtc)