Sering Terjadi Laka lantas

U-Turn Dekat TK Pembina Telukkuantan akan Ditutup

U-Turn Dekat TK Pembina Telukkuantan akan Ditutup
TELUKKUANTAN (riaumandiri.co) - Dinas Perhubungan (Dishub) Kuantan Singingi (Kuansing) akan menutup fasilitas putar balik (U-Turn) di Jalan Abdoer Ra'oef, tepatnya dekat TK Pembina Telukkuantan.
 
"Kita sudah koordinasi dengan PUPR dan Satlantas Polres Kuansing untuk penutupan fasilitas U-Turn tersebut," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dishub Kuansing Sukardi, belum lama ini  di Telukkuantan.
 
Sukardi mengemukakan alasan penutupan fasilitas U-Turn dekat TK Pembina tersebut, dikarenakan seringnya terjadi kecelakaan. Ia menilai, kecelakaan maut yang terjadi beberapa waktu lalu dipengaruhi oleh U-turn.
 
"U-Turn ini dekat dengan persimpangan. Tak jarang, pengendara dari RSUD Telukkuantan melawan arus dan lalu memutar di sini," papar Sukardi.
 
Sesuai hasil koordinasi dengan Dinas PUPR, lanjut Sukardi, fasilitas U-turn di jalan jalur dua tersebut akan ditutup ketika sudah ada anggaran. Pihak PU-pun sudah melakukan pengukuran fasilitas tersebut.
 
"Nanti, kalau sudah ditutup, kita akan beri rambu-rambu lalulintas. Kita mengajak masyarakat supaya tak melawan arus yang bisa mengakibatkan lakalantas," pungkas Sukardi.