Penyebab Timbulnya Uban di Usia Muda
RIAUMANDIRI.co - Apakah Anda merasa masih muda, namun sudah punya cukup banyak uban di kepala? Yang pasti ada masalah sehingga hal itu terjadi.
Menurut ilmuwan, ada sebuah zat bernama astaxanthin yang menyimpan kandungan antioksidan paling tinggi dari banyak sumber antioksidan lainnya. Zat tersebut ampuh mencegah munculnya uban dan juga meningkatkan kekebalan tubuh dengan baik.
Dr Iyer Balasubramaniam Krishnaswami, MBBS, seorang Medical Adviser asal India mengatakan bahwa astaxanthin bisa diperoleh dari udang, ikan salmon, ganggang merah serta kepiting.
“Astaxanthin ini merupakan molekul yang banyak ditemukan pada hewan laut,” kata Krishnaswami seperti dilansir laman okezone.com.
Dengan rutin mengonsumsinya maka seseorang juga bisa hidup lebih lama dan sehat, tambah dia.
Berbeda dengan vitamin A yang juga menyimpan antioksidan yang baik namun jika dikonsumsi dalam jangka panjang bisa menambah pertumbuhan radikal bebas, astaxathin tidak demikian. Konsumsi dalam jangka panjang tidak akan menimbulkan efek buruk apapun.
Menurut dia, kurang antioksidan dapat menyebabkan seseorang mengalami pertumbuhan uban lebih dini. Secara rinci, rambut putih itu terjadi sebab adanya hidrogen peroksida.
“Hidrogen peroksida ini termasuk oksidan yang menyebarkan “racun” di rambut,” lanjutnya.
Dengan astaxathin maka hidrogen peroksida akan ternetralisir sehingga efeknya tidak menyebabkan rambut beruban.
Apabila konsumsi seafood atau makanan laut juga memberatkan Anda, maka carilah suplemen yang mengandung zat astaxathin. Konsumsi rutin akan membantu mengurangi masalah rambut uban Anda. semoga bermanfaat.(sc/lin)