Bupati Ajak Masyarakat Manfaatkan Lahan Kosong
Sabtu, 11 Maret 2017 - 07:37 WIB

Bupati Siak H Syamsuar meninjau lahan kosong yang telah dibersihkan dengan alat berat. Rencananya lahan di samping Taman Lalulintas dekat Kantor Bupati Siak ini akan ditanami cabai dan tanaman hortikultural lainnya.
SIAK (RIAUMANDIRI.co) - Bupati Siak H. Syamsuar mengajak masyarakat untuk memanfaatkan lahan kosong di rumah masing-masing, guna dikelola dan ditanami cabai serta tanaman hortikultural lainnya. Bupati juga berencana memanfaatkan lahan kosong yang ada di samping Kantor Bupati Siak, tepatnya di samping Taman Lalulintas Siak.
Lahan tersebut telah dibersihkan dengan alat berat. Menurut rencana, lahan tersebut akan ditanami cabai. "Rencananya lahan ini akan ditanam cabai dan sayuran lainya," ujar Bupati Syamsuar saat meninjau lahan kosong tersebut, baru-baru ini.
Bupati Syamsuar mengajak masyarakat untuk melakukan hal yang sama, memanfaatkan lahan kosong agar bisa meraup rupiah. "Memanfaatkan lahan kosong bisa mendapatkan manfaat, bahkan beberapa komunitas yang sudah saya datangi, masyarakat bisa memproduksi dan memasarkan hasil pertanian mereka sendiri," kata Syamsuar.
Selain itu, Syamsuar juga mengajak masyarakat yang sudah kreatif memanfaatkan lahan kosong untuk berbagi pengalaman di halaman facebook-nya. Dan ia berjanji, bila ada waktu akan mengunjugi tempat masyarakat yang telah berhasil memanfatkan lahan kosong.(lam)
Berita Lainnya
Berita Terkait
- Sapa dan Dengar Keluhan
- Kadiskes Riau Benarkan Puluhan Tenaga Medis di Rumbai Diisolasi Setelah 1 Dokter Positif Corona
- Warga Minta Perhatian Pemkab
- Bupati Serahkan Bantuan Kebakaran
- Sempena Pembukaan MTQ Kabupaten Siak ke-19, Bupati Alfedri Sampaikan Kemajuan Perolehan Zakat
- Kasus Positif Covid-19 di Riau Masih Tinggi, Berasal dari Klaster Keluarga dan Kantor