Proton Iriz, Honda Brio, dan Nissan March, Anda Pilih yang Mana?

Proton Iriz, Honda Brio, dan Nissan March, Anda Pilih yang Mana?

JAKARTA (RIAUMANDIRI.co) - Jakarta Proton Iriz resmi mengaspal di Indonesia. Harga mobil bermesin 1,3 liter itu sekelas dengan merek lain yang berdapur pacu lebih kecil. Ada dua mobil di kelas ini yang bersinggungan langsung dengan Proton Iriz. Mereka adalah Honda Biro RS dan Nissan March.

Sekadar informasi, Proton Iriz dilengkapi mesin 1.3 liter yang mampu menghasilkan tenaga hingga 93 Tk pada 5.750 rpm dan torsi 120 Nm pada 4.000 rpm.?

Mobil ini dilengkapi fitur keselamatan dan keamanan terkini, seperti rem ABS (Anti Lock Braking System), EBD (Electronic Braking Distribution), BA (Brake Assist), ESC (Electronic Stability Control), TC (Traction Control), dual airbags, Hill Hold Assist, immobilizer, impact sensing door unlock.

City car Malaysia ini dibandrol Rp 175,25 juta untuk tipe manual dan Rp 185,28 juta untuk tipe CVT.

Sementara Honda Brio Rs manual 1,2 L SOHC 4 silinder segaris, 16 katup i-VTEC + DBW, 89 Tk/6.00 rpm, 110Nm/4.000 rpm, dual airbags, 6.2" touchscreen audio video system, projector headlamp with LED Light guide, fog lamp, body color w/ LED turning signal. Yang manual, Brio RS dijual dengan harga Rp 163 juta, sementara cvt Rp 178 juta.

Untuk Nissan March, baru saja ada ubahan di tampilan. Mesin tetap 1,2 L dengan tenaga 75 Tk/6.000 dan torsi 104 Nm/4.000 rpm. Audio head unit 7 inci LCD, DVD ready, USB AUX HDMI input, Bluetooth telephone connection, Bluetooth music streaming, multicolor variable illumination, dan direct OEM steering switch, dan sepasang airbags. Tipe 1,2 L manual harnya Rp 177,4 juta dan transmisi otomatis Rp 187,8 juta.

Jadi Anda akan pilih yang mana? (van)





Sumber : www.liputan6.com