Dari 15 Puskesmas Di Siak

Hanya Satu yang Terakreditasi

Hanya Satu yang Terakreditasi
SIAK (RIAUMANDIRI.co) - Dinas Kesehatan menginformasikan baru satu Puskesmas di Kabupaten Siak yang memperoleh akreditasi dari tim surveyor Kemenkes, dari tiga Puskesmas yang diusulkan pada 2016.
 
"Pada tahun 2016 lalu, kami mengusulkan dan menyiapkan tiga Puskesmas yang akan diakreditasi tim akreditasi, yakni Puskesmas Siak, Bunga Raya dan Perawang. Namun pada hari H penilaian hanya tim untuk puskesmas Siak saja yang datang," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Siak, Tony Chandra di Siak, Kamis (16/2). Dari 15 Puskesmas yang ada di Kabupaten Siak baru pusat kesehatan yang di Kecamatan Siak yang sudah memiliki akreditasi.
 
Kendati demikian, kata Tony, pada 2017 ini pihaknya mengajukan kembali Puskesmas Bungaraya dan Perawang untuk dinilai, ditambah empat Puskesmas lainnnya yang ditargetkan peroleh akreditasi. "Empat Puskesmas yang juga kami usulkan adalah Puskesmas Dayun, Kandis, Sungai Apit, dan Lubuk Dalam. Jadi akan ada enam Puskesmas yang diajukan untuk dinilai," sebut Tony.
 
Dia menyampaikan, akre ditasi adalah salah satu upaya dari pemerintah untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan kepada ma syarakat, dan bentuk komitmen dinas kesehatan dalam peningkayan kualitas Puskesmas. "Usulan akreditasi untuk 14 Puskesmas yang tersisa akan dilakukan secara bertahap hingga 2019. Bila setiap tahunnya empat Puskesmas di kabupaten Siak ditargetkan bisa dinilai, pada 2019 keseluruhannya sudah bisa menyandang akreditasi," ungkapnya.(ant/ara)