Pemko Lantik 360 Linmas

PEKANBARU (RIAUMANDIRI.co) - Pemerintah Kota Pekanbaru melantik sebanyak 360 anggota Perlindungan Masayarakat (Linmas), di halaman kantor walikota, Selasa (7/2). Selain bertugas mengamankan jalannya pelaksanaan Pilkada 2017 mendatang, anggota Linmas juga menjadi salahsatu unsur yang bertanggungjawab untuk mensosialisakan Pilkada kepada masyarakat Pekanbaru.

Pelantikan dilakukan langsung Penjabat Walikota Pekanbaru, Edwar Sanger, dalam arahannya mengatakan, anggota Linmas nantinya akan difungsikan untuk membantu aparat pemerintah, dan juga keamanan saat pelaksanaan Pilkada.

"Tugas mereka bisa membantu kegiatan sosial masyarakat, dan juga membantu penanggulangan bencana yang terjadi di wilayahnya masing-masing," kata Edwar usai melantik sekaligus menyerahkan Surat Keputusan kepada anggota Linmas.

Dia juga mengingatkan kepada seluruh anggota Linmas Kota Pekanbaru agar selalu menjalin jaringan koordniasi dengan jajaran yang terkait. Kemudian juga harus menjaga netralitas dalam menjalankan tugasnya saat pengamanan pelaksanaan Pilkada.

"Jangan tunjukkan keberpihakan kepada pasangan calon atau kelompok tertentu, karena bisa memicu masalah dan gangguan jalannya Pilkada. Mari sama-sama kita satu niat dan satu tujuan menjadikan Kota Pekanbaru bisa menjadi penyelenggara Pilkada yang berkualitas dan bermarmwah menghasilkan pemimpin dari pilihan nurani rakyat," ingatnya.

Kepala Badan Satpol PP Kota Pekanbaru Zulfahmi Adrian, menerangkan, 360 Linmas yang dilantik untuk perekrutannya sudah dilakukan bulan November 2016 lalu. Dalam pelaksanaan Pilkada nanti, selain Linmas, sebanyak 650 orang personil Satuan Polisi Pamong Praja juga diturunkan.

"Pembentukan Linmas Permendangri 84 tahun 2014, tentang Penyelenggaraan Perlindungan Masyarakat, dalam aturannya anggota Linmas akan tetap dipakai sampai berusia 50 tahun. Anggota yang telah dilantik akan terus bertugas hingga pensiun," jelas Zulfahmi Adrian. (her)