Bupati Berang Jembatan Lubuk Gaung Terbengkalai
SIAKKECIL (HR)- Bupati Bengkalis Herliyan Saleh mengungkapkan kekecewaannya terhadap kontraktor pelaksana pembangunan jembatan Lubuk Gaung Kecamatan Siak Kecil. Pasalnya, sejak dianggarkan tahun 2013 hingga 2014, progresnya tak kunjung selesai.
"Kemarin sengaja saya dan rombongan melewati sungai Lubuk Gaung untuk melihat langsung sampai dimana pembangunan jembatan itu, ternyata baru tiang di dua sisi sungai, sedangkan penghubung dan peralatan lainnya belum terpasang sama sekali, padahal materialnya ada," ujar Herliyan Saleh, Jumat (20/2).
Bupati mengatakan kekecewaannya dengan keteledoran kontraktor pelaksana pembangunan jembatan di Desa Lubuk Gaung tersebut yang terkesan tidak memikirkan kemaslahatan masyarakat ramai.
"Pada hal jembatan itu sejak lama didambakan dan sangat dibutuhkan masyarakat, apa perlu nantinya saya setiap bulan turun ke Lubuk Gaung untuk mengawasi langsung progres pembangunan jembatan itu," sindir Bupati.
Dikatakan Bupati Bengkalis dirinya meminta seluruh pihak bahu-membahu dalam mengawasi dan mempercepat pembangunan jembatan Lubuk Gaung tersebut.
"Kita menargetkan akhir tahun ini harus selesai, untuk itu kita minta seluruh pihak baik itu pemerintah kecamatan, anggota DPRD maupun masyarakat untuk turut mengawasi, jangan sampai tak selesai lagi," imbuhnya.
Dia juga mengatakan, di Kecamatan Siak Kecil merupakan wilayah yang paling banyak dibangun jembatan sejak kepemimpinannya, akan tetapi ketidakseriusan kontraktor terkadang menjadi hambatan utama yang membuat pembangunannya lamban.
"Pemkab selalu memprioritaskan dan menganggarkan pembangunan infrastuktur dasar, baik itu jalan, jembatan, listrik, air bersih dan sebagainya, oleh karena itu hendaknya dibarengi dengan keseriusan para rekanan untuk memberikan kualitas pembangunan yang terbaik bagi masyarakat ramai," tutup Bupati. ***