Hari Ini, Sampah di Bagan Batu Diangkut
BAGANBATU (RIAUMANDIRI.co) - Setelah menggelar rapat koordinasi, sampah di sepanjang kota Bagan Batu Diangkut, Jumat (20/1) pagi . Demikian keputusan itu disepakati saat rapat koordinasi antara unsur Pimpinan Kecamatan Bagan Sinembah dengan perwakilan pemilik toko dan pengusaha di Kantor Lurah Bagan Batu, Kamis (19/1).
Rapat yang dipimpin oleh Camat Bagan Sinembah, Sakinah SSTP MSI ini terungkap bahwa penanganan sampah ini terkait dengan perampingan Struktur Organisasi Perangkat Daerah yang baru saja dilantik.
"SOPD baru saja dilantik, tentu saat ini masing-masing perangkat daerah masih melakukan pembentukan Unit Pelaksana Teknis di setiap kecamatan, jadi, sebelum ini rampung, kita sepakat bahwa mulai besok pagi, sampah diangkut dengan menggunakan dana swadaya antara pihak Upika dan pemilik toko serta pengusaha. Ini sifatnya sementara, sampai ada unit yang menanganinya," terang Sakinah usai rapat koordinasi.
"Kita sudah berkoordinasi dengan pihak kabupaten yakni dengan Dinas Lingkungan Hidup," ungkapnya.
"Kebijakan ini sebagai bentuk kepedulian kita, karena sampai saat ini belum ada biaya operasional. Kegiatan jangka pendek ini kita ambil kesempatan bersama supaya persoalan ini dapat terselesaikan," bebernya.
Selain camat, turut hadir, Kapolsek Bagan Sinembah Kompol Eka Ariandy Putra SH SIK, Danramil 03/Bgs Kapten Arh H Sitorus, Sekcam Bagan Sinembah, H Darsono SE, Lurah Bagan Batu Kota, H Maris Siregar, UPT Pasar, Zulkifli, anggota Satpol PP, para RT, perwakilan pemilik dan pengusaha.