Dipermalukan di San Mames
Bilbao (riaumandiri.co)-Barcelona kalah 1-2 saat berduel melawan Athletic Bilbao di leg I babak 16 besar Copa del Rey. Los Leones harus bermain dengan 9 pemain sejak menit 80.
Gol pertama dalam pertandingan Bilbao melawan Barca yang berlangsung di San Mames, Jumat (6/1) dinihari WIB, dicetak pada menit 25. Aritz Aduriz yang menjadi pencetak golnya. Aduriz memberikan umpan terobosan untuk Raul Garcia, lalu melakukan pergerakan masuk ke kotak penalti Barcelona.
Garcia yang melihat Aduriz tak terkawal, lalu mengirimkan umpan silang terukur. Penyerang 35 tahun itu menyundul bola masuk ke gawang dari jarak dekat.
Tiga menit berselang, Bilbao menggandakan keunggulan. Kali ini, Inaki Williams yang menjadi pencetak golnya. Aduriz memberikan satu umpan dengan tumit untuk Williams, yang diselesaikan dengan satu tendangan keras kaki kanan. Kesalahan dari Jordi Alba melakukan sapuan menjadi awal gol kedua Bilbao ini.
Mendapatkan kembali bola dari Andres Iniesta usai melakukan lemparan ke gawang, umpan jauh Alba dipotong pemain Bilbao. Bolanya mengarah ke Aduriz, yang bisa memberikan umpan matang ke Williams.
Di babak pertama, Barca kesulitan untuk menembus pertahanan Bilbao. Soccernet mencatat sedikitnya ada dua percobaan yang dilepaskan Barca lewat Lionel Messi dan Gerrard Pique. Sial bagi Los Cules, semuanya tak ada yang tepat sasaran.
Usai jeda, dilansir dari detiksport, Jumat (6/1), Barca baru bisa mencetak gol. Messi yang mencatatkan namanya di papan skor di menit 52.
Tendangan bebas Messi dari sisi kiri lapangan Bilbao mengarah ke pojok kanan atas gawang. Kiper Bilbao Gorka Iraizoz bisa melakukan tepisan, tapi bolanya membentur tiang. Sial bagi Bilbao, bolanya sudah melewati garis gawang.
Pertandingan kian berat untuk Bilbao setelah Garcia mendapatkan kartu kuning kedua di menit 74. Dia melakukan pelanggaran pada Neymar, dengan menendang bagian belakang kaki kiri pemain asal Brasil itu. Bilbao pun defisit satu pemain.
Berjarak enam menit kemudian, Bilbao kehilangan satu pemain lagi. Ander Iturraspe yang diusir dari lapangan. Neymar kembali menjadi pemain Barca yang dilanggar.
Barca yang unggul dua pemain, tetap tak bisa mencetak gol penyama kedudukan. Satu peluang terbaik tim asal Catalan itu didapat Messi di masa injury time, tapi percobaan La Pulga itu membentur tiang. Dengan hasil ini, Bilbao tinggal membutuhkan hasil imbang saat melakoni laga leg II di Camp Nou di pekan depan agar bisa melaju ke babak delapan besar. (dtc/ril)