“Kami Dapat Roh Baru”
DURI (HR)-Setelah sempat meredup, masyarakat Mandau seolah-olah kembali 'mendapatkan roh baru' dalam perjuangan mewujudkan Kota Duri. Adalah statement Ketua Umum Ikatan Keluarga Minang Riau, H Basrizal Koto, yang membuat semangat itu kembali menyala.
Seperti dirilis sebelumnya, imbauan untuk mewujudkan Kota Duri itu, dilontarkan H Basrizal Koto saat melantik pengurus IKMR Mandau, Minggu (15/2) malam. Ketika itu, Basko mengingatkan masyarakat Mandau untuk terus berjuang. Karena dengan terwujudnya Kota Duri, diyakini akan banyak manfaatnya bagi masyarakat Mandau.
Kondisi itu dibenarkan salah seorang tokoh masyarakat Mandau, H Mayunir. Menurutnya, imbauan Basko, panggilan akrab Basrizal Koto, seolah kembali memicu semangat masyarakat Mandau, untuk kembali memperjuangkan peningkatan status Mandau.
“Basko saja bersemangat, apalagi kami. Mudah-mudahan semangat ini memotivasi kami untuk kembali memperjuangankan peningkatan status Kota Duri,” ujarnya, Senin (16/2(.
Dijelaskannya, perjuangan untuk mewujudkan Kota Duri, tinggal beberapa langkah lagi. Saat ini bagaimana masyarakat Mandau mendesak dan memperjuangkannya. Apalagi sejak awal, perjuangan itu sudah mendapat sinyal dari Gubri dan restu dari DPRD Riau.
“Mudah-mudahan dukungan dari Pak Basko yang akan membicarakan perjuangan ini ke DPR RI bisa memuluskan jalan kami. Kalaulah ini terealisasi alangkah bahagianya masyarakat Mandau,” tambahnya.
Di sisi lain, tokoh muda Mandau, Iwan Mawardi menyampaikan bahwa pihaknya mendukung peningkatan status kecamatan Mandau,. Hanya saja menurut praktisi hukum di Duri ini perlu langkah yang sistematis dan tidak merugikan pihak manapun.
“Kita sangat mendukung gelora peningkatan status Kota Duri ini. Hanya saja langkah yang harus dilakukan mesti mengikuti aturan yang ada. Jangan ada pihak yang dirugikan. Apalagi ada yang menang atau kalah,” ujarnya. (sus)