Indeks Siap Tembus 5.400
JAKARTA (HR)- IHSG berpotensi menguji angka psikologis 5.400 setelah bertengger di posisi tertinggi 5.374,17.
Pada Jumat, (13/2) IHSG ditutup naik 0,58 persen ke 5.374,17. Investor asing mencatatkan aksi beli bersih Rp1,28 triliun.
Lucky Bayu Purnomo, Analis LBP Enterprises, Minggu (15/2) memprediksi IHSG bergerak di kisaran 5.345-5.416 dengan posisi tertinggi 5.438. Sentimen yang mempengaruhi laju IHSG yakni pembahasan RAPBNP 2015.
Rapat kerja Badan Anggaran DPR dengan pemerintah dan Bank Indonesia sepakat defisit APBNP 2015 sebesar Rp222,5 triliun atau 1,9 persen dari GDP. Besaran defisit ini lebih rendah dari APBN 2015 sebesar 2,21 persen dari GDP. Pendapatan negara diperkirakan mencapai Rp1.761,6 triliun.
DPR juga menyetujui asumsi makro ekonomi yang mencakup pertumbuhan GDP 5,7 persen, inflasi 5 persen, kurs tukar Rp12.500 per dolar AS, suku bunga SPN 3 bulan 6,2 persen.
Juga menyepakati harga minyak ICP US$60 per barel, lifting minyak 825.000 barel per hari, dan lifting gas 1,22 juta barel setara minyak per hari (barrel oil equivalent per day).(bis/ara)