49 Desa Sudah Cairkan DD dan ADD, 49 Dalam Proses

49 Desa Sudah Cairkan DD dan ADD, 49 Dalam Proses
PASIR PENGARAIAN (RIAUMANDIRI.co) - Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan Dan Aset (DPPKA) Kabupaten Rokan Hulu hingga Rabu (5/10) sudah mencairkan sebanyak 49 Dana Desa (DD) yang berasal dari APBN dan Alokasi Dana Desa (ADD) yang berasal dari APBD.
 
Menurut Kabid perbendaharaan DPPKA Rohul, Jhoni Muchtar menyebutkan, hingga Rabu (5/10) total Desa dan Alokasi dana desa yang sudah dicairkan dari kas daerah ke kas 49 desa penerima berjumlah Rp.27.148.762.163. Dana yang disalurkan tersebut terdiri dari dana ADD APBD Rohul 2016 sebesar Rp. 5.680.953.600, penghasilan tetap perangkat desa Rp.3.018.500.000 dan Dana Desa dari APBN sebesar 17.449.308.563.
 
Disamping 49 desa yang dana ADD dan DD-nya sudah dicairkan, saat ini DPPKA juga sedang memproses SPP dan SP2D pencairan DD dan ADD untuk 49 desa yang rekomendasi pencairanya baru masuk Selasa (4/10) kemarin dari BPMPD Rohul.
 
Untuk pencairan dana desa dan ADD  ke 49 desa ini, total dana yang dibutuhkan sebesar Rp.27.831.298.800 terdiri dari ADD Rp5.891.149, penghasilan tetap perangkat desa Rp.3.408,400.000, dan dana desa Rp. 18.531.709.200.
 
"Artinya saat ini sudah ada  98 desa yang sudah masuk rekomendasi pencairan dana desa dan Add di DPPKA rohul dimana 49 sudah dicairkan, 49 dalam proses pencairan. Sementara 49 desa lainya belum masuk rekomendasi untuk pencairan dananya" sebut Jhoni muchtar.(gus)
 
Selengkapnya di Koran Haluan Riau edisi 07 Oktober 2016
 
Editor: Nandra F Piliang