KPU Kampar Terima Berkas Paslon Yang Masih Kurang

KPU Kampar Terima Berkas Paslon Yang Masih Kurang
BANGKINANG (RIAUMANDIRI.co) - Hari terakhir penyerahan perbaikan berkas persyaratan, sejumlah pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kampar sudah mengantarkan berkas persyaratan yang masih kurang ke KPU Kampar, Selasa (4/10) di Jl. Tuanku Tambusai No.69 Bangkinang Kota.
 
"Persyaratan Pak Azis Zaenal sudah diantarkan timnya kemarin, (3/10) sedangkan Paslon lainnya ada yang mengantarkan pagi ini, seperti Pak Zulher dan Alfisyahri, berhubung ini hari terakhir untuk melengkapi persyaratan calon yang kurang kita tunggu hingga tengah malam nanti atau pukul 00.00 WIB," ungkap Sardalis, Komisioner KPU kampar Devisi Teknis dan Hubungan Partisipasi Masyarakat kepada Riaumandiri.co, Selasa (4/10).
 
Dalam keterangannya, Sardalis juga mengungkapkan ada 19 item yang harus dilengkapi oleh Paslon. "Sesuai format pada model TT 2  perbaikan  untuk syarat calon yang harus dilengkapi sebanyak 19 item termasuk LKHPN," bebernya.
 
Sementara itu terkait Paslon Independen, KPU kampar telah menerima berkas penambahan dukungan dari 2 paslon yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS) yakni Paslon Jawahir-Bardansyah dan Alfisyahri-Wibowo.(ari)
 
Selengkapnya di Koran Haluan Riau edisi 05 Oktober 2016
 
Editor: Nandra F Piliang