Gatot Siap Bongkar Orang-orang yang Terlibat
JAKARTA (RIAUMANDIRI.co)- Aa Gatot Braja Musti memilih pengacara baru Ahmad Rifai menggantikan Nyoman Adi Peri untuk menyelesaikan kasus hukumnya. Beberapa stategi baru pun sudah disiapkan Ahmad Rifai untuk menyelesaikan kasus hukum Aa gatot.
Menurut Rifai, Aa Gatot diduga telah menjadi korban. Karena banyak pihak yang melimpahkan kasus hukumnya kepada Aa.
"Menurut saya, Aa Gatot ini sangat kuat diduga dikorbankan. Kalau semua orang kemudian melakukan juga, kemudian dilimpahkan kepada Aa, jelas ini adalah ketidak adilan," kata Rifai seperti dalam tayangan Obsesi, Global TV.
Lebih lanjut, Rifai mengatakan jika pihaknya siap membongkar orang-orang yang terlibat dalam kasus Aa Gatot. Hal itu terbukti dalam kasus kepemilikan senpi.
"Ketika kasus senpi, ketika kepemilikannya tidak dimiliki oleh dia (Aa) tetapi ada orang lain yang menitipkan, nitip senjata, nitip peluru, dan sebagainya, dia (Pemilik senjata) merasa aman. Menurut pengakuan Aa Gatot, bahwa dia mengatakan 'ini milik mantan Kasad'. Nah ini semerta-merta Aa Gatot tidak melakukan semuanya. Kami akan membongkar siapapun yang terlibat di situ," jelasnya.(okz/azw)
Berita Lainnya
- Gubernur BI: Rupiah Stabil di Rp13.100 Berkat Tax Amnesty
- 6 Cara Jitu Menjaga Buah dan Sayur Tetap Segar
- Jubir Kemenkes: Satu Pasien Suspek Gagal Ginjal Dinyatakan Negatif
- Dukung Demo PA 212, Anies: Jakarta Butuh Air Bersih Bukan Alkohol!
- Prabowo: Kedaulatan Indonesia di Natuna Harga Mati
- Gelar Konvensi Nasional Humas 2020, Perhumas Gaungkan Semangat Adaptif, Inovatif dan Kolaboratif