Kamu Penderita Diabetes? Lakukan 6 Tips Ini Pada Saat Bercinta
JAKARTA (Riaumandiri.co) - Menurut penelitian yang dilansir dari boldsky.com, bercinta membantu menurunkan kadar gula penderita diabetes. Meski begitu, terkadang penyakit diabetes yang mengganggu kesehatan mampu mempengaruhi performa seksual penderita diabetes, untuk itu kamu butuh tips berikut ini:
1. Sensitivitas pasien diabetes mungkin akan melemah karena gangguan saraf. Untuk itu diperlukan sesi foreplay atau pemanasan yang memadai.
2. Selain berguna untuk menghangatkan suasana, foreplay juga akan memancing banyaknya lubrikan yang keluar yang berguna untuk hubungan seksual. Sebab diabetes sendiri bisa menyebabkan kekeringan di vagina.
3. Para peneliti kesehatan mengatakan bahwa olahraga secara teratur mampu meningkatkan libido para pasien diabetes. Sehingga kamu pun disarankan untuk rajin berolahraga.
4. Penyakit seksual menular sangat mungkin menular di pasien diabetes karena melemahnya sistem kekebalan tubuh. Oleh karena itu diperlukan pemeriksaan kesehatan yang rutin.
5. Naiknya gula darah juga bisa mengakibatkan impotensi. Oleh karena itu kamu wajib untuk mewaspadai hal ini.
6. Banyak mengonsumsi sayur dan buah dapat meningkatkan aliran darah ke alat kelamin yang berguna untuk mencegah disfungsi ereksi.
Jangan jadikan penyakit diabetes sebagai halangan untuk bercinta dengan pasangan. Kamu bisa mencoba tips di atas agar kegiatan bercintamu berlangsung dengan maksimal. (mer/vie)