Wakili Riau

Zulaikhah Raih Anugerah PAUD Nasional

Zulaikhah Raih Anugerah PAUD Nasional

TEMBILAHAN (RIAUMANDIRI.co) - Dianggap sukses atas kemitraan dan peran serta dalam mendukung Gerakan Nasional Pendidikan Anak Usia Dini, Zulaikhah Wardan terima penghargaan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

Acara anugerah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) tingkat Nasional tahun 2016 tersebut bertempat di Gedung Sasano Langen Budoyo, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Kamis (29/9).

Penghargaan yang diserahkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Prof Dr Muhadjir Effendy MAP tersebut, atas kemitraan dan peran serta dalam mendukung Gerakan Nasional PAUD Berkualitas yang dianggap sukses dijalankan Bunda PAUD Inhil.

Hj Zulaikhah Wardan mengatakan ia sangat berbahagia dapat mewakili Riau di tingkat nasional pada acara penganugerahan PAUD tingkat nasional tahun 2016 tersebut.


"Dengan Penganugerahan ini tentunya memberikan motivasi kepada kita untuk lebih meningkatkan dan lebih giat lagi dalam rangka mengembangkan pendidikan anak usia dini di daerah kita masing-masing," ucap wanita yang akrab disapa Ika.

Tak hanya itu, walaupun sudah mendapatkan penganugerah tingkat Nasional ia mengatakan, tidak cukup berpuasa diri sampai disini tetapi dapat memacu dalam memberikan pelayanan kedepannya karena masih banyak anak-anak di Kabupaten Inhil yang belum terlayani.

"Masih ada sekitar 5000 anak  usia Dini kabupaten Inhil khususnya itu belum terlayani, Maka ini menjadi tugas tertunda atau PR kita untuk kita tuntaskan bersama-sama," imbuhnya.

Apalagi dikatakanya, sesuai dengan arahan Ibu Presiden selaku Bunda PAUD Nasional, mengharapkan untuk memperhatikan guru-guru paud yang ada di desa terutama sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pendidik PAUD.

"Sehingga apa bila kita mengharapkan PAUD berkualitas tentunya harus kita tingkatkan gurunya disamping juga kita harus melengkapi fasilitas-fasilitas lembaga PAUD yang ada dalam rangka meningkatkan kualitas," jelasnya.

Lanjutnya ia berharap kepada dinas terkait, untuk lebih memperhatikan guru-guru PAUD di pedesaan karena masih banyak yang menerima insentif yang sangat terbatas.

"Untuk itu dinas pendidikan dan Kementerian harus memprogramkan ini, yang harusnya direalisasikan sesuai arahan Bunda PAUD Nasional dan mudah-mudahan kedepan memang betul-betul diperhatikan insentif guru-guru PAUD kita dalam rangka mewujudkan PAUD yang berkualitas seluruh indonesia," pungkasnya.(adv/humas)