Dimanfaatkan Pengelola Reklame

Pemko Diminta Evaluasi Kondisi JPO

Pemko Diminta Evaluasi Kondisi JPO

PEKANBARU (RIAUMANDIRI.co) -Anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru Ruslan Tarigan meminta Pemerintah Kota Pekanbaru untuk segera melakukan evaluasi dan perbaikan terhadap jembatan penyeberangan orang (JPO) yang ada di Kota Pekanbaru.

Apasalnya keberadaan JPO yang ada di Kota Pekanbaru rata-rata dimanfaatkan hanya untuk pemasangan baner, baliho, untuk keuntungan para pengelola semata. Sementara fasiltas JPO sendiri terabaikan dengan kondisi hampir dikatakan tidak layak guna.

"Dinas terkait di Pemko tolong segera evaluasi ini. Ini saya lihat JPO hanya dimanfaatkan untuk beriklan saja nampaknya. Tapi fungsinya tidak dibenahi," tegas Ruslan Tarigan, Senin (26/9).


Lebih lanjut disampaikannya, fasilitas umum yang disediakan pemerintah daerah ini langsung bersinggungan dengan masyarakat. Sebagimana diketahui fasilitas umum yang memadai sudah seharusnya disediakan pemerintah untuk menunjang kegiatan masyarakat sehari-hari.

"Apa yang dibutuhkan masyarakat terkait fasilitas umum, itu yang seharusnya jadi priroritas. Karena untuk perawatan fasilitas umum itu sudah ada anggarannya yang disediakan, jadi tolong dimanfaatkan dengan maksimal, jangan sampai terjadi masalah atau bencana, baru sibuk membenahi," imbuhnya.


Sesuai kondisi di lapangan, sejumlah JPO di beberapa titik Kota Pekanbaru banyak dikeluhkan masyarakat. Beberapa JPO ada yang tidak layak karena lapuk dimakan usia. Hal ini terlihat dari besi-besinya yang sudah berkarat dan lapuk.

"Kita enggan memanfaatkan JPO, karena dari kondisi sudah tidak layak, selain itu kenyamanan juga kita khawatirkan. Apalagi ada kejadian kemarin di Jakarta, ada JPO yang ambruk dan memakan korban jiwa," ungkap Hendri, salah seorang warga.***