Sumbar Siapkan Bonus Atlet PON Rp3,5 M

Sumbar Siapkan Bonus Atlet PON Rp3,5 M

PADANG (RIAUMANDIRI.co)-Bonus besar disiapkan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), untuk atlet yang mampu mengharumkan nama daerah pada PON XIX di Jawa Barat, 17 hingga 29 September 2016.


"Kami siapkan Rp3,5 miliar untuk bonus atlet. Dimasukkan dalam APBD Perubahan 2016," kata Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno usai melepas kontingen PON Sumbar di Padang, Jumat(9/9). Ia menambahkan, besaran bonus itu mengikuti target kontingen PON Sumbar yaitu 16 emas dan masuk jajaran sepuluh besar.
Usulan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumbar menurutnya peraih medali emas akan diganjar bonus Rp200 juta, peraih perak Rp50 juta dan perunggu Rp25 juta.


"Berjuanglah semaksimal mungkin dan tetap jaga nama daerah selama pelaksanaan PON," ujarnya.
Ketua KONI Sumbar, Syaiful menyebutkan jumlah kontingen Sumbar yang mengikuti PON kali ini berjumlah 303 atlet ditambah 80 official.
Atlet tersebut akan mengikuti 43 cabang olahraga masing-masing 37 olahraga dipertandingkan dan enam cabang eksibisi.



Cabang yang dipertandingkan yaitu, taekwondo, judo, atletik, panahan, futsal, biliard, panjat tebing, angkat berat, binaraga, gantole, layar, gulat, pencak silat, senam, sepak takraw, karate, renang, kempo, wushu, tarung drajat, boling, bridge, tinju, anggar, tenis meja, menembak, sepatu roda, golf, motor, polo air, cricket, balap sepeda, catur, ski air, voli pantai, bulu tangkis, dayung dan berkuda.


Sementara, cabang olahraga eksibisi masing-masing muaythai, barongsai, soft tenis, basket three on three, gateball dan yongmoodo.
Terkait cabang olahraga eksibisi yang diikuti kontingen Sumbar, Syaiful sebelumnya menyebutkan lima cabang, namun pihak Korem 032/Wirabraja mengkoreksi jumlah itu menjadi enam cabang, karena beladiri wajib Angkatan Darat (AD) Yongmoodo juga ikut dalam eksibisi.


Terkait bonus, ia mengakui ada perbedaan komposisi dari PON sebelumnya di Riau yaitu medali emas Rp150 juta, perak Rp75 juta dan perunggu Rp50 juta.
"Karena target kami adalah emas, maka bonus terbesar memang untuk medali itu," katanya. (ant/azw)