PAD PKB dan BBNKB Rp11,2 Miliar
TELUK KUANTAN (RIAUMANDIRI.co) - Terhitung per Agustus 2016 dari pajak kendaraan bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotorsudah masuk menjadi Pendapatan Asli Daerah Kuansing sebesar Rp11,2 miliar.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kuansing, Hendra kepada Haluan Riau, Rabu (7/9). "Dari target pajak kendaraan bermotor tahun 2016 sebesar R 15,7 miliar, realisasi per Agustus ini sebesar Rp6 miliar dan BBNKB dari target kita tahun ini Rp 25,3 Miliar sudah terealisasi per Agustus sebesar Rp5,2 miliar,"ujar Hendra.
Dikatakan Hendra, dari realisasi yang sudah masuk menjadi PAD Kuansing itu belum secara keseluruhan, untuk triwulan tiga ini PKB bakal masuk Rp4,5 miliar dan BBNKB sebesar Rp3,9 miliar. "Ini masuknya tiap triwulan sekali,"kata Hendra.
Pada tahun 2015 lalu, dari pemasukan PKB dan BBNKB ini cukup menggembirakan melebihi dari target yang diminta. Untuk PKB tahun lalu target Rp14,2 niliar realisasi Rp14,5 miliar masuk menjadi PAD Kuansing atau 102 persen.
Kemudian dari BBNKB tahun 2015 dari target Rp14,9 miliar realisasi Rp 13,3 miliar atau 89,29 persen. "Kita berharap pada 2016 ini terutama dari PKB bisa melampaui target yang diminta, sehingga PAD kita terus meningkat,"katanya. (adv/humas)