Jalan Poros Desa Teluk Lancar Rusak Parah

Jalan Poros Desa Teluk Lancar Rusak Parah

BANTAN (HR)-Berada paling ujung Pulau Bengkalis, Desa Teluk Lancar menyimpan potensi pariwisata bahari yang membanggakan. Bentangan pantai sepanjang belasan kilo meter mulai dari Dusun Parit Lapis, Kembung Luar hingga ke desa Sekodi Kecamatan Bengkalis. Sayang, saat ini akses desa atau jalan poros mengalami kerusakan parah.

Terkait kerusakan jalan tersebut, tokoh pemuda setempat Syamsul SHI berharap Pemkab Bengkalis segera membangun jalan poros Desa Teluk Lancar serta jalan lintas dari desa Kembung Luar dan Sekodi.

“Di beberapa ruas jalan memang mengalami kerusakan cukup parah, sehingga sulit dillalui kenderaan roda empat. Harapan kita, Pemkab Bengkalis segera membangun jalan poros desa kami,” ujar Syamsul, Senin (9/2).

Dikatakan, sejak jalan poros desa mereka diaspal beberapa tahun lalu desa Teluk Lancar mulai ramai dikunjungi orang-orang dari desa tetangga bahkan dari Kota Bengkalis. Kedatangan warga luar tersebut, ada yang mencari ikan luat hasil tangkapan nelayan setempat ada pula yang ingin menikmati keindahan pantai Parit Tengah Teluk Lancar.

“Sayang, sekarang kondisi jalan kurang mendukung, karena jalan menuju kampung kami dan jalan poros kampung kami sendiri juga sedang rusak.

Harapan kami Pemkab Bengkalis segera membangun jalan di desa kami agar lebih ramai yang bisa menikmati keindahan kampung kami, “ujar Syamsul lagi.

Saat ini kata Syamsul, selain jalan poros desa yang rusak akses jalan lintas dari Desa Sekodi dan Kembung luar juga banyak yang rusak.

Seperti di dusun Parit Lapis desa Kembung Luar, masih ada beberapa titik yang mengalami kerusaan lumayan parah. “Kalau akses dari Kembung Luar dan Sekodi sudah bagus, saya yakin akan semakin ramai yang berkunjung,” imbuh Syamsul.

Sementara itu kepala Desa Teluk Lancar, Ismail saat dihubungi, Senin (9/2) mengatakan, baru-baru ini dalam satu kesempatan dirinya juga sudah menyampaikan langsung kondisi tersebut dengan Bupati Bengkalis, H Herliyan Saleh. Kata Ismail, sesuai apa yang disampaikan Bupati, bahwa pada tahun 2015 akan ada lagi proyek pembangunan jalan poros ke Teluk Lancar.

 Diakui Ismail, proyek tahunan ini belum bisa menyentuh seluruh ruas jalan poros desa mereka, untuk itu dirinya berharap di beberapa titik kerusakan bisa dibantu dengan dana perawatan jalan, seperti penimbusan  base dan lainnya. “Setidaknya menjelang proyek reguler berjalan, kami berharap ada penimbunan dibeberapa titik, karena saat ini agak susah dilewati,” harap Ismail.(man)