Ingin Tubuh Sehat dan Langsing? Makan 5 Makanan Sehat Ini

Ingin Tubuh Sehat dan Langsing? Makan 5 Makanan Sehat Ini

JAKARTA (Riaumandiri.co) - Tubuh yang sehat dapat dimulai dari pola makan yang sehat.
Makanan yang tepat dan nutrisi yang tercukupi akan membuat tubuh kamu langsing dan
bebas dari lemak yang berbahaya.


Memiliki tubuh yang langsing dan sehat adalah idaman setiap wanita. Berikut adalah
beberapa makanan sehat yang dapat membantu tubuh kamu sehat dan langsing. Check
this out!


1. Alpukat
Kandungan lemak yang cukup pada alpukat dapat membantu kamu terhindar dari rasa
lapar. Perut yang kenyang akan membuat kamu tidak sibuk mencari makanan. Dan perlu
kamu ingat hindari makan alpukat dengan campuran gula atau yang lainnya. Untuk
menambahkan rasa manis kamu dapat menambahkan madu.
    
2. Chia seeds
Chia seeds kaya akan kandungan serat dan kalsium yang tinggi. Kandungan seratnya
membantu kamu untuk tetap merasa kenyang sepanjang hari. Kalsium yang tinggi juga
dapat membantu untuk membentuk tubuh kamu.
    
3. Bayam
Kandungan vitamin K pada bayam membantu meningkatkan produksi sel darah merah.
Selain itu kandungan kalori yang tepat membuat sayuran hijau ini cocok untuk program diet
kamu. Selain itu bayam juga dapat membantu meningkatkan kesehatan tulang.
    
4. Apel
Apel adalah salah satu buah yang baik untuk kesehatan. Kandungan antioksidannya
mencegah tubuh terhindar dari penyakit. Selain itu apel juga kaya akan serat yang dapat
membantu kamu tetap merasa kenyang, sehingga cocok buat kamu yang sedang
menjalankan diet.
    
5. Nasi merah
Nasi merah adalah makanan yang tepat untuk program diet kamu. Kandungan kalorinya
yang rendah membuat nasi merah menjadi hidangan favorite pelaku diet. Selain itu nasi
merah mengandung serat yang tinggi dan dapat menjaga perut kamu tetap merasa
kenyang.

Demikian 5 bahan makanan yang dapat membantu kamu tetap sehat dan langsing tanpa
rasa takut. Selamat mencoba, dan semoga berhasil.