Meski Terkatung-Katung, Pembangunan SMP Madani Sudah Tahap Finishing
PEKANBARU (Riaumandiri.co) - Pembangunan SMP Madani dari awal sudah menimbulkan pro dan kontra di tengah masyarakat. Namun pembangunan tersebut, diharapkan terus berlanjut, guna memenuhi fasilitas pendidikan di Kota Bertuah. Hal itu disampaikan Anggota Banggar DPRD Kota Pekanbaru, Kudus Kurniawan.
Kudus menjelaskan, sesui penganggaran untuk proyek bangunan SMP Madani tersebut sudah dianggarkan melalui anggaran multi-years.
"Kalau sesui tahapan memang dalam tahap finishing, dan tentu kita berharap pembangunan ini sesui dan terus dilanjutkan agar fasilitas pendidikan ini terus berjalan," kata Kudus Kurniawan saat dikonfirmasi Riaumandiri.co, Senin (22/8/2016).
Dari data yang ada, proyek pembangunan multi-years SMP madani ini di bawah naungan Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, dengan Nomor kontrak : 01/SPK-SMP/DISDIK-MY/1/2015. Proyek ini menelan anggaran Rp42 miliar lebih, bersumber dari dana APBD Kota Pekanbaru Tahun anggaran 2014, 2015 dan 2016, dengan pelaksana PT Rimbo Peraduan. SMP Madani ini diklaim untuk menjalankan visi-misi Kota Pekanbaru.(ben)
Berita selengkapnya baca Koran Haluan Riau edisi Selasa, 23 Agustus 2016