Chelsea Islan Pilih Akting
JAKARTA (riaumandiri.co) - Masa kecil Chelsea Islan memang banyak dituangkan dalam berbagai macam kegiatan mulai dari olaraga hingga teater. Sejak kecil bintang film 'Rudy Habibie' itu kerap mengikuti kegiatan tambahan di luar jam sekolah seperti mengikuti les matematika hingga nari balet.
Namun seiring berjalannya waktu, Chelsea menyadari bahwa ketertarikannya pada dunia akting mulai terlihat ketika dirinya duduk di bangku Sekolah Menengah Atas.
Kesukesesan yang diraih saat ini memang bukan begitu saja terjadi, semua tentunya ada andil tangan hangat kedua orangtuanya. Sejak kecil, cewek kelahiran tahun 1995 itu memang terbiasa dengan kedisplinan yang ditekankan oleh kedua orangtuanya. Hal ini membantunya ketika kini ia sibuk dengan berbagai jadwal syuting untuk film.
"Memang aku itu dari kecil itu dibesarkan sama orangtua aku itu harus disiplin. Dari kecil pulang sekolah itu les matematika, misalnya, dan les balet dan aku ingat banget kegiatan aku juga udah banyak banget gitu. Jadi kalau dipikir-pikir, wah emang dari kecil tuh udah terbiasa dengan pola hidup dengan kegiatannya banyak," ujarnya dengan menggebu.
"Makanya sampai sekarang, syuting untuk ini, syuting untuk itu karena terbentuk seperti itu dan terbiasa dari kecil gitu. Jadi sehari tuh bisa les, sehari ada dua, biasanya les matematika. Karena aku paling-paling nggak bisa matematika jadi harus les matematika sama balet sih waktu itu," tambahnya seraya tertawa.
Tak hanya mengikuti les untuk kepentingan akademis, Chelsea juga memiliki segudang kegiatan di bidang seni. Selain balet di Namarina, ia juga ikut les vokal di Bina Vokalia.
"Jadi les nyanyi juga cuman karena mungkin passion aku nggak di situ akhirnya aku tinggalin. Balet...sebenarnya itu juga bukan passion aku juga. Mungkin karena anak perempuan, orangtua aku nyaranin aku untuk les balet dan nggak bertahan lama sih cuman dua tahun, itu pas TK A dan TK B dan masih kecil banget," urainya.
Lalu, apa sebenarnya passion Chelsea Islan? "Passion-nya itu pas ditemuin itu pas SMP dan SMA, ternyata di dunia kaya gini, teater, akting, bikin film gitu," tandas cewek yang sudah menghasilkan film pendek di usia 16 tahun itu. (dtc/ril)