64 Klub Berlaga di KNPI Cup 2016

TEMBILAHAN (riaumandiri.co) - Menjelang digelarnya perhelatan turnamen sepak bola Komite Nasionl Pemuda Indonesia Inhil Cup 2016, panitia pelaksana menggelar technical meeting, bertempat di ruangan pertemuan stadion Beringin Tembilahan, Jumat (22/7).
Dari hasil pertemuan antara panitia penyelenggara dengan para peserta, hingga terakhir ditutup waktu pendaftaran, sebanyak 64 klub dipastikan akan ikut berlaga di ajang bergengsi tersebut.
Untuk juara 1 panitia menyiapkan uang pembinaan sebesar Rp20 juta, juara 2 Rp15 juta dan juara 3 Rp10 juta. Sementara juara harapan Rp7 juta ditambah piagam. Jadwal pertandingan dimulai pada Senin (25/7), dan akan dibuka Bupati Inhil HM Wardan.
Ketua DPD KNPI Inhil Hidayat Hamid, yang hadir pada pertemuan tersebut berharap, agar kegiatan pertandingan berjalan degan aman dan lancar sebagaimana yang harapkan.
Open turnamen sepakbola ini, dikatakan, merupakan program unggulan DPD KNPI Inhil yang akan dilaksanakan secara berkelanjutan setiap tahun kedepannya.
"Semoga acara ini berjalan lancar dan suskses, ini merupakan program unggulan KNPI Inhil yang insya Allah akan kita laksanakan setiap tahun," ungkapnya. (dan)
Berita Lainnya
- Program Padat Karya Mangrove KLHK di Riau Serap 1.552 Orang Tenaga Kerja
- Ketua DPRD Pelalawan Pantau Beberapa Titik Banjir di Pangkalan Kerinci
- Ini Data 18 Kasus Positif Covid-19 di Rokan Hilir
- Jadikan Bulan Bakti Sosial, PKK Motivasi Ciptakan Keluarga Sehat dan Sejahtera
- Tingkatkan SDM Daerah, Pemkab Siak Jalin Kerjasama dengan Unilak
- Waka DPRD Kampar Repol Jadi Pembina Upacara Sumpah Pemuda